Tiga Pimpinan Bawaslu Boltim Gelar Tes Wawancara kepada 23 Calon Panwascam

0
29
Gambar : Tiga Pimpinan Bawaslu Boltim Gelar Tes Wawancara Kepada 23 Calon Panwascam, (20/5/2024).

TNews, BOLTIM – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), melaksanakan tahapan tes wawancara kepada 23 Calon Anggota Panitia Pengawas pemilu (Panwascam) yang digelar Hotel Sutan Raja Kotamobagu, Senin (20/5/2024).

Mutahir Mamonto Ketua Bawaslu Kabupaten mengatakan, hari ini Bawaslu Boltim melaksakan tahapan tes wawancara bagi para peserta calon Panwascam yang dinyatakan lulus.

“Yang akan dilakukan tes wawancara sebanyak 23 calon anggota Panwascam,” ujar Mutahir.

Untuk wawancara peserta calon anggota Panwascam akan diuji kemampuan dan pengetahuan seputar pemahaman kepemiluan, regulasi pengawasan, serta pemahaman terkait kearifan lokal.

Mutahir menjelaskan, untuk proses perekrutan Panwascam pada Pilkada 2024 ini, Bawaslu memakai dua metode yakni calon Panwascam eksisting yang artinya Panwascam pada Pemilu lalu tinggal di evaluasi kembali, kemudian calon Panwascam pendaftar baru yang masih melalui tes CAT dan tes Wawancara.

“Ada dua Kecamatan yang tidak lagi diterima pendaftar baru yakni Kecamatan Kotabunan dan Kecamatan Mooat karena telah memakai Panwascam Eksisting, kemudian Kecamatan Tutuyan ada 1 Panwascam Eksisting dan kecamatan Modayag 2 Panwascam Eksisting,” jelasnya.

Ia menambahkan Kecamatan Modayag Barat, Kecamatan Modayag dan Kecamatan Nuangan calon Panwascam semua di seleksi dari Pendaftar Baru.

Diketahui Pengumuman calon anggota Panwascam yang lulus seleksi akan diumumkan pada 23 Mei dan dilantik pada Sabtu 25 Mei 2024, selain itu setiap kecamatan hanya diisi tiga orang saja sebagai Panwascam. Serta Tes Wawancara.*

Peliput : Muklas

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.