Kapolda Sulut Letakkan Batu Pertama Pembangunan Mako Polres Kotamobagu

0
30
Gambar: Kapolda Sulut Letakkan Batu Pertama Pembangunan Mako Polres Kotamobagu, (12/6/2024).

TNews, KOTAMOBAGU – Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Utara (Kapolda Sulut) Irjen Pol Yudhiawan secara simbolis melaksanakan peletakan batu pertama pembangunan Markas Komando Polres Kotamobagu Tipe 2419 M2 1 unit dan fasilitas umum yang terletak di jalan Paloko Kinalang Kotamobagu, Rabu (12/6/2024).

Selain Kapolda, Kapolres Kotamobagu AKBP Dasveri Abdi juga turut serta bersama Forkopimda Kota Kotamobagu melaksanakan peletakkan batu pertama pembangunan Mako Polres Kotamobagu yang diringi Doa dan itum-itum atau bahasa adat Bolaang Mongondow.

Dalam sambutannya, Kapolda Sulut menyatakan bahwa kegiatan peletakan batu pertama ini merupakan penanda dimulainya pembangunan Mako Polres Kotamobagu oleh kontraktor pelaksana dalam hal ini PT. Lubuk Indah yang akan dibangun pada lahan seluas 1.200 m² dengan luas lantas 2.419 m² dan akan memakan waktu selama 180 hari sehingga diperkirakan akan selesai pada tanggal 18 Desember tahun 2024.

“Saya berharap kedepannya, setelah pembangunan Mako Polres Kotamobagu yang baru ini selesai dan dapat ditempati kembali, kita semua lebih mempunyai rasa saling memiliki, peduli, dan memelihara dengan baik bangunan yang selanjutnya akan menjadi sarana memberi pelayanan terbaik kepada masyarakat. Mari kita secara bersama-sama membangun, mengawasi demi kelancaran dan suksesnya proses pembangunan gedung Mako Polres Kotamobagu ini,” ujar Kapolda.

Ditambahkan oleh Kapolda bahwa pembangunan gedung Mapolres ini diawasi oleh berbagai pihak baik internal maupun dari eksternal Kepolisian termasuk dari masyarakat ikut mengawasi supaya bangunan ini sesuai spek teknis.*

Peliput: Muklas

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.