KPUD Pesisir Selatan Sosialisasikan Tahapan Pencalonan Pemilu Serentak 2024

0
12
Gambar: KPUD Pesisir Selatan Sosialisasikan Tahapan Pencalonan Pemilu Serentak 2024, (6/8/2024).

TNews, PESISIR SELATAN – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Pesisir Selatan gelar Sosialisasi Tahapan Pencalonan Pemilihan Serentak Nasional Bupati dan Wakil Bupati Pesisir Selatan Tahun 2024 Hotel Hannah, Selasa (6/08).

Acara Sosialisasi tersebut dihadiri oleh Bawaslu Kabupaten Pessel, SKPD Kabupaten Pessel, Forkopinda, MUI, NU Kabupaten Pessel, Ketua Partai politik, Ketua BEM se-Pesisir Selatan, Ormas kemasyarakatan, Bundo Kandung, dan media cetak maupun online.

Dalam sambutannya, Ketua KPUD Kabupaten Pesisir Selatan Aswandi mengatakan kegiatan ini Sosialisasi Tahapan Pencalonan Pemilihan Serentak Nasional Bupati dan Wakil Bupati Pesisir Selatan Tahun 2024.

Ia melanjutkan harapan KPU Kabupaten Pessel dapat tersosialisasi dengan baik di masyarakat, bahwa pentingnya tahapan ini disosialisasikan kemasyarakat karena tahapan ini selalu menjadi buah diskusi di tengah masyarakat.

Kata dia, sesuai PKPU No 8 Tahun 2024 bahwa tahapan yang sesungguhnya adalah dua tahapan yang pertama persiapan dan kedua tahapan penyelenggaraan.

Pada bulan Agustus ini sudah mulai tahapan penyelenggaraan, yang dilakukan KPU Pessel. Sesuai tahapan yang sudah diatur.

Aswandi juga menyinggung terkait dengan keamanan jauh beda dengan pemilu sebelumnya, karena secana nasional semua daerah melaksanakan pemilu serentak.

Selanjutnya Ketua KPU Aswandi nengimbau kepada semua stakeholder mari kita jaga pemilu ini dengan baik sehingga pemilu ini dapat berjalan dengan tertib, aman, dan lancar.*

Peliput: PBP

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.