Bawaslu Kotamobagu Timur Gelar Sosialisasi Pengawasan Partisipatif

0
17

TNews, KOTAMOBAGU – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Kotamobagu, melalui Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Kotamobagu Timur, terus memperkuat perannya dalam memastikan Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kotamobagu 2024 berjalan dengan lancar dan sesuai aturan.

Salah satu upaya tersebut diwujudkan melalui sosialisasi Pengawasan Partisipatif yang digelar di RM Rica-Rica Dua Jalur, Kelurahan Kotobangon, Kecamatan Kotamobagu Timur, pada Selasa (19/11/2024). Acara ini dihadiri oleh perwakilan dari Kejaksaan, Pengadilan Negeri, serta unsur media lokal.

Adiyanti, perwakilan dari Pengadilan Negeri Kotamobagu, menekankan pentingnya sinergi antara Bawaslu, Panwascam, dan masyarakat dalam menjaga keamanan serta ketertiban selama tahapan pemilu.

“Panwascam Kotamobagu Timur memiliki peran strategis di tingkat lokal. Jika ditemukan indikasi pelanggaran selama kampanye, kami akan mendukung pengawasan yang dilakukan Panwascam dan Bawaslu Kotamobagu untuk memastikan Pilwako berlangsung aman dan tertib,” ujarnya.

Sementara itu, Panwascam Kotamobagu Timur menegaskan komitmennya untuk meningkatkan pengawasan dengan melibatkan partisipasi aktif masyarakat. Sosialisasi ini dianggap sebagai langkah strategis untuk membangun kesadaran bersama tentang pentingnya pemilu yang jujur, adil, dan transparan.

Dengan adanya sinergi antara Panwascam, instansi hukum, dan media, diharapkan Pilwako 2024 dapat menciptakan suasana demokrasi yang kondusif di Kotamobagu Timur. ***

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.