Ini 5 Fakta Keajaiban Denmark Lolos 16 Besar Euro 2020

0
23

TNews, OLAHRAGA – Timnas Denmark berhasil lolos ke babak 16 besar Euro 2020 (Euro 2021). Berikut fakta menarik di balik hal tersebut. Denmark lolos ke 16 besar setelah menang telak 4-1 atas Rusia,ditambah kemenangan Belgia atas Finlandia. Hal tersebut membuat Denmark unggul selisih gol atas Rusia dan Finlandia yang sama-sama mengoleksi tiga poin.

Berikut fakta menarik di balik keberhasilan Denmark lolos ke 16 besar:

  1. Denmark untuk pertama kalinya lolos dari babak penyisihan Euro setelah terakhir kali melakukannya pada Euro 2004.
  2. Denmark adalah tim pertama dalam sejarah Euro yang bisa olos ke fase knock out setelah kalah di dua laga awal.
  3. Dalam usia 20 tahun 353 hari, Mikkel Damsgaard adalah pencetak gol termuda untuk Denmark di Euro.
  4. Damsgaard punya catatan impresif berupa torehan tiga gol dalam lima penampilan di laga internasional bersama Denmark.
  5. Joakim Maehle mencetak gol ketiga sepanjang kariernya untuk timnas Denmark. Menariknya, Denmark selalu menang dengan torehan empat gol ketika Maehle mencetak gol.

Langkah Denmark di Euro 2020 (Euro 2021) jadi sorotan banyak pihak usai insiden yang dialami oleh Christian Eriksen di laga perdana lawan Finlandia. Saat itu Eriksen kolaps di lapangan dan sempat berada dalam situasi darurat. Eriksen sendiri sudah menjalani operasi di rumah sakit dan telah diperbolehkan pulang.

 

Sumber : cnnindonesia.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.