TNews, BOLMUT — Pelaksanaan Pemilihan Sangadi (Pilsang) serentak Tahun 2021 di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), sedang memasuki tahapan pemutakhiran data pemilih yang dilakukan oleh petugas Panitia Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih). Terkait adanya pesta demokrasi enam tahunan Desa se Kabupaten Bolmut ini, Ketua Panitia Pemilihan Sangadi (Pilsang) Desa Boroko Timur, Kecamatan Kaidipang Burhanudin Bausat SE, mengatakan dirinya optimis dalam penyelenggaraan Pilsang Desa Boroko Timur, yang akan dilaksanakan pada tanggal 30 bulan September 2021 tersebut, dipastikan dari awal hingga akhir bisa berjalan sukses, damai, aman dan lancar.
Tidak hanya itu lanjut Ketua Panitia Pilsang Boroko Timur ini, pelaksanaan Pilsang tersebut juga, tak terlepas mengikuti aturan yang telah ditetapkan pemerintah dengan menerapkan protokol kesehatan (Prokes) serta menjalankan 3 M yang cukup ketat. “Kami optimis dan ingin Pilsang Desa Boroko Timur , bisa berjalan aman nyaman dan sukses. Oleh karenanya partisipasi dari seluruh masyarakat Desa Boroko Timur sangat dibutuhkan” ungkap Ketua Panitia Pilsang Desa Boroko Timur, Burhanudin Bausat SE, didampingi Sekretaris Panitia Pilsang Fadli Van Gobel, saat ditemui Totabuan News, Selasa (29/06/2021).
Ditambahkannya, saat ini tahapan Pilsang Boroko Timur, memasuki proses tahap pemutakhiran data pemilih, dirinya berharap masukan dan juga tanggapan dari seluruh masyarakat agar data pemilih Desa Boroko Timur, benar benar akurat dan mutakhir. “Data Pemilih salah satu kunci utama dalam Pelakasanaan Pilsang, tentu kami menghimbau kepada masyarakat, agar sama-sama mengawasi dan memberikan masukan jika ada keluarga, saudara, atau tetangga nya yang belum di sensus oleh petugas kami untuk melaporkan kepada petugas kami untuk didata” pungkasnya.
Uphik Mando