TNews, Boltim – Bupati Sam Sachrul Mamonto sekaligus Penasehat Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) menghadiri Pelantikan pengurus PWI Boltim periode 2021-2024, bertempat di Aula Kantor Dinas Pendidikan, Kamis (30/09).
Dalam Sambutannya, Bupati Sam Sachrul Mamonto, menyampaikan selamat atas terselenggaranya pelantikan pengurus PWI Boltim periode 2021-2024.
“Banyak selamat kepada adik-adik saya yang hari ini dilantik sebagai pengurus organisasi wartawan tertua di negeri ini,” ujar bupati.
Selaku penasehat PWI, bupati menasehati para wartawan agar bisa menjalankan tugas kewartawanan dengan baik, dan selalu memperhatikan kode etik jurnalistik.
“Sekarang ini adalah era kebebasan pers, tapi bukan berarti sebebas-bebasnya menulis berita. Perhatikan kode etik jurnalistik. Jangan sembarang menulis. 5W1H (What, Why, Who, When, Where & How) yang menjadi unsur-unsur berita harus terpenuhi. Kemudian terkonfirmasi dengan sumber yang jelas,” terang Bupati.
Sebagai bupati berlatar jurnalis, ia memahami betul seperti apa dan bagaimana kerja-kerja wartawan. Katanya, jangan ada interest maupun kepentingan pribadi yang dibalik berita yang ditulis.
“Jangan hanya karena tidak menyukai seseorang kemudian menulis berita dan menyerangnya secara pribadi. Itu tidak boleh, kalian jangan seperti itu. Jangan jadi wartawan kampungan. Kalian harus profesional,” ungkapnya.
Pers sebagai pilar ke-empat demokrasi, harus memiliki andil terhadap pembangunan daerah.
“Kemajuan sebuah daerah juga tak lepas dari peran pers. Jika pemerintah salah, silahkan kritik tapi kritikan yang konstruktif. Nanti akan kami perbaiki. Jika ada kepala dinas yang salah, silahkan kritisi karena itu tugas kalian,” tutupnya.
(Iki)