5 Menu Sup Ini Tak Bikin Perut Buncit

0
213
(foto google)

TNews, KULINER – Usaha menurunkan berat badan perlu diimbangi dengan pemilihan makanan yang tepat. Untuk sup, coba konsumsi yang sehat dan rendah kalori. Berikut tips masaknya.

Sup jadi comfort food untuk sebagian besar orang di dunia. Rasanya yang sederhana namun nikmat juga sering membuat banyak orang bernostalgia dengan lezatnya sup buatan ibu atau nenek.

Selain dikonsumsi saat sedang tak enak badan, sup juga bisa diandalkan saat ingin hidup lebih sehat karena memungkinkan konsumsi sayuran lebih banyak. Penelitian membuktikan manfaat sehat makan sup.

Mengutip Eat This, Not That! (10/11/21), sebuah meta-analysis tahun 2020 yang dipublikasikan di jurnal Physiology & Behavior menemukan konsumsi sup terkait signifikan dengan risiko obesitas yang lebih rendah.

“Sup bisa menjadi salah satu makanan ‘ramah’ saat diet, selama isinya tepat,” kata ahli gizi Lauren Manaker. Menurut sebuah studi yang dipublikasikan dalam British Journal of Nutrition, konsumsi sup dikaitkan dengan peningkatan asupan protein dan serat. Dua nutrisi ini sangat membantu proses penurunan berat badan.

Menurut Manaker, saat makan sup untuk diet, kamu perlu ekstra hati-hati dengan jenis sup yang dipilih. Hindari yang tinggi sodium dan bahan makanan tinggi kalori.

Menurutnya kandungan sodium yang tinggi dalam sup bisa memicu kembung. Kedua, sup yang dibuat dengan makanan tinggi kalori seperti heavy cream, butter, atau sosis, bakal mengganggu proses penurunan berat badan.

Untuk pilihan terbaik, masak sendiri sup yang bakal kamu konsumsi. Ada sejumlah tips yang bisa kamu ikuti untuk masak sup enak, sehat, rendah kalori, dan tak bikin perut buncit.

Berikut 5 tips masak sup enak yang tak bikin perut buncit:

  1. Pakai kaldu tulang bening

Selain bagus untuk mendukung program diet, sup rendah sodium juga bagus untuk mencegah perut buncit. Sup yang dimaksud adalah sup sayuran bening dengan kaldu tulang rendah sodium dan jahe segar.

“Sup ini bisa membantu tujuan mengatur manajemen berat badan dalam cara yang nyaman dan bertahan jangka panjang,” kata Manaker. Lalu bagaimana cara membuat kaldu tulang yang bening untuk sup?

Kamu bisa memakai tulang kaki sapi. Pilih 2 atau 3 tulang ini dan minta penjual memotongnya jadi dua bagian. Rebus tulang sapi bersama tulang iga atau lemak sapi jika suka. Masak dengan api kecil sampai mendidih. Angkat kotoran dan busa yang ada di permukaan kaldu, didihkan terus dengan api kecil hingga kaldu jadi bening dan gurih aromanya.

  1. Tambah banyak sayur dan kacang

“Banyak penelitian menunjukkan konsumsi lebih banyak sayur terkait dengan berkurangnya risiko kenaikan berat badan. Dan menambahkan banyak sayur ke sup adalah cara mudah untuk meningkatkan asupan sayuran sehari-hari.” tutur Manaker.

Selain sayuran, kacang-kacangan juga bisa kamu tambahkan ke dalam sup untuk menambah asupan protein sekaligus serat. Seperti halnya sayuran, serat dalam kacang-kacangan telah terbukti bermanfaat untuk manajemen berat badan yang lebih baik.

Beberapa jenis sayuran yang bisa kamu tambahkan adalah brokoli, kembang kol, buncis, wortel, hingga jagung manis. Lalu untuk kacang-kacangan bisa memakai kacang merah, kacang polong, atau bahkan kacang hijau.

  1. Hindari penambahan krim atau susu

Sup yang bagus untuk diet dan tak bikin perut buncit adalah sup yang rendah kalori. Hal ini berarti sup tidak ditambahkan krim atau susu yang membuat tekstur dan cita rasanya creamy. Jenis sup ini memang lebih enak, namun kalorinya sudah pasti lebih tinggi.

“Ketika membicarakan base untuk sup, jangan memilih bahan makanan yang creamy dan tinggi kalori. Pilihlah kaldu tulang yang tidak mengandung banyak sodium,” kata Manaker. Menurutnya, kaldu tulang mengandung lebih banyak protein.

Fungsi protein salah satunya membuat rasa kenyang bertahan lebih lama. “Kaldu tulang adalah cairan ajaib yang tidak bisa disangkal mengandung protein berkualitas tinggi dalam bentuk yang dapat ditelan,” sambungnya.

  1. Gunakan jahe sebagai bumbu

Sup bakal lebih sehat lagi jika tidak dibumbui banyak garam. Sebagai gantinya, gunakan lebih banyak herba dan rempah supaya rasanya juga lebih enak.

Manaker berujar, “Alih-alih menggunakan banyak garam untuk perasa, coba tambahkan jahe segar ke dalam sup untuk menambah cita rasanya tanpa meningkatkan kandungan sodium.” Bonus lainnya, makan jahe terbukti bisa membantu proses penurunan berat badan.

Jahe bertindak sebagai penekan nafsu makan. Selain itu, jahe disebut bisa membuat tubuh merasa kenyang lebih lama. Gunakan jahe yang segar untuk ditambahkan ke dalam racikan sup.

  1. Resep sup sehat dan enak

Kalau mau coba bikin sup enak yang tak bikin perut buncit, beberapa resep detikfood ini bisa dicoba. Salah satunya sup ayam kampung yang gurih lezat dengan tambahan wortel, kentang, dan tomat.

Lalu ada juga sup kimlo yang tak pernah kehilangan penggemar. Sup yang diadaptasi dari kuliner China ini diberi isian sayuran suwiran daging ayam, suun, dan telur puyuh. Untuk sayurannya bisa memakai wortel, jamur kuping, bunga sedap malam kering, hingga sawi hijau atau putih.

Berikut 5 resep sup bening yang enak, sehat, sekaligus bermanfaat meningkatkan daya tahan tubuh:

 

Sumber : detik.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.