Spoiler! Alur Cerita Doctor Strange 2 Bocor di Internet

0
1388

TNews, PERFILMAN – Setelah sukses dengan film Spider-Man: No Way Home, Marvel Studios segera merilis Doctor Strange in the Multiverse of Madness (DSMM) awal tahun ini.

DSMM merupakan sekuel dari film Doctor Strange yang dirilis 2016 lalu. Trailer resmi DSMM sudah dirilis dan banyak sekali bocoran-bocoran dan easter egg yang bisa menggambarkan filmnya nanti seperti apa.

Jalan cerita DSMM ini akan langsung meneruskan event yang terjadi di Spider-Man: No Way Home. Seperti apa sih ceritanya nanti? Untuk lebih jelasnya kita harus menunggu sampai filmnya tayang, yaitu 6 Mei 2022.

Namun bukan film Marvel namanya kalau tidak ada bocoran-bocoran yang beredar di dunia maya. Kadang ada bocoran yang asli, namun ada juga bocoran yang ternyata hoaks.

Nah, yang terbaru ini ada bocoran jalan cerita alias plot DSMM beredar. Awalnya muncul di Reddit, setelah itu mengalir ke Twitter dan dibagikan lagi ke platform media sosial lainnya.

Belum ada konfirmasi dari pihak Marvel mengenai kebocoran plot ini. Bisa jadi ini cuma hoaks, tapi bisa juga ternyata benar.

Pasalnya, rangkuman plot ini dibuat secara detail sekali. Buat yang penasaran seperti apa jalan ceritanya bisa klik langsung ke halaman berikutnya.

Buat yang nggak suka kena spoiler, langsung tutup artikel ini sekarang juga. You have been warned!

Berikut ini posting-an utuh plot DSMM yang diunggah di Reddit, kalau mau baca tanggung sendiri risikonya ya.

– Film dimulai ceritanya beberapa bulan setelah kejadian Spider-Man: No Way Home, dan kesehatan mental Doctor Strange sedang tidak baik-baik saja.

– Saat penayangan logo Marvel Studios ada glitches yang membuat logonya berubah-rubah, ada logo lama sampai logo baru.

– Adegan berikutnya muncul Defender Strange, varian Wong, dan America Chavez berlari-lari menembus satu dimensi ke dimensi lainnya seperti sedang dikejar monster.

– Adegan ini disorot dari sudut pandang makhluk yang mengejar mereka. Ada beberapa adegan yang direkam sesuai gaya Sam Raimi di film-film sebelumnya.

– Sayangnya, Wong dan Defender Strange terbunuh. America Chavez berhasil lolos sambil membawa mayat Defender Strange ke dimensi MCU.

– Stephen Strange terbangun, merasa yang terjadi di adegan sebelumnya adalah mimpi, lalu bangun dan bersiap menghadiri pernikahan mantannya yaitu Christine Palmer. Stephen tidak senang mantannya harus menikahi orang lain dan terlibat argumen yang cukup serius.

– Kejadian di NWH sempat disinggung oleh mereka, tapi Stephen tidak ingat Peter Parker sama sekali.

– Selain pernikahan mantannya, hal lain yang membebani pikiran Stephen adalah matinya Tony Stark di Endgame yang sebenernya sudah dia prediksi demi menyelamatkan alam semesta.

– Setelah acara pernikahan selesai, Christine Palmer mendadak meninggal. Kesehatan mental Stephen semakin parah. Tiba-tiba America Chavez muncul dan dikejar-kejar monster bernama Shuma-Gorat kalau di komik, tapi namanya diganti jadi Gargantos dengan alasan hak cipta.

– Dr. Strange dan Wong berhasil menghentikan mahkluk ini dengan mencabut bola matanya.

– Dr. Strange, Wong, dan America Chavez akhirnya bertemu di salah satu restoran pizza. Chavez bilang dia paling suka makan di restoran ini karena ada di setiap dimensi yang pernah dia datangi.

– Chavez adalah LGBT dan akan diperlihatkan secara langsung di film.

– Chavez cerita beberapa tahun terakhir ini terpaksa berpindah-pindah dimensi gara-gara dikejar monster yang sudah menghancurkan dimensinya.

– Lalu dua menunjukkan mayat Defender Strange kepada Wong dan Dr. Strange.

– Ketiganya kemudian pergi ke Kamar-Taj dalam upaya mencari tempat aman untuk Chavez, sementara Wong dan Strange mencoba mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi.

– Rintrah, seekor/seorang minotaur, diperkenalkan di sini diperankan Adam Hugill.

– Strange mendatangi Wanda yang tinggal di tempat terpencil di atas gunung.

– Wanda terlihat sedih atas kejadian di Westview, tapi Strange meyakinkan dia hanya butuh bantuan untuk masalah multidimensi.

– Wanda sepakat akan membantu Strange dan ikut ke Kamar-Taj.

– Setelah Strange pergi, lingkungan tempat Wanda tinggal berubah menjadi seperti hari kiamat. Wanda berpikir Strange balik lagi menemuinya, tapi ternyata itu Baron Mordo yang pernah muncul di film Doctor Strange tahun 2016 silam.

– Wanda membunuh Mordo setelah Mordo bilang tidak akan berhenti sampai bisa membunuhnya.

– Ketika Strange datang, ia melihat Wanda membunuh Mordo. Hal ini memicu Kamar-Taj terpaksa ditutup rapat.

– Kamar-Taj akhirnya diserang oleh Wanda yang membunuh satu persatu para penyihir di sana demi mendapatkan Chavez.

– Wong berhasil dikalahkan Wanda, Chavez tidak sengaja membawa Wanda dan Strange ke dimensi lain.

– Mereka mendarat di Stark Industries di New York. Dimensi ini punya banyak robot Iron Legion seperti yang pernah muncul di Age Of Ultron.

– Di Times Square, ada pesan disampaikan Presiden AS Steve Rogers yang diperankan Chris Evans.

– Mereka pun bertemu varian Tony Stark, berbeda dengan versi MCU karena Stark yang ini Tom Cruise. Sifatnya juga jauh berbeda karena Stark yang ini sangat narsis dan egois.

– Stark menyimpan kepala Thanos di dalam botol kaca berisi air. Beberapa kali Stark mengejek botol berisi kepala tersebut.

– Stark mengaku dialah yang membunuh Thanos dibantu pasukan Iron Legion miliknya. Stark lalu memakai armornya dan terlihat seperti Superior Iron Man. Di dadanya ada 3 Infinity Stone.

– Stark dan Iron Legion akhirnya menangkap Strange dan Chavez lalu membawa mereka ke The Illuminati.

Siapakah The Illuminati?

– Illuminati ini terdiri dari Professor X (Patrick Stewart), Magneto (Ian McKellen), varian BlackBolt (Anson Mount dari serial the Inhumans), Monica Rambeau sebagai Captain Marvel (Teyonah Parris), Captain Carter (Hayley Atwell), Bruce Banner (Eric Bana), Mister Fantastic (Ioan Gruffudd), Iron Man (Tom Cruise), varian Mordo sebagai Sorcerer Supreme, dan Balder the Brave alias adiknya Thor (Bruce Campbell).

– Ada varian Christine Palmer yang bekerja di bawah Professor X dan bertanggung jawab menahan Chavez di penjara.

– Professor X dan Magneto memakai kostum yang akurat seperti di komik. Professor X menggunakan kursi roda melayang seperti di kartun tahun 90an. Magneto mirip seperti penampilannya di film X-Men tahun 2000. Keduanya sedang bermain catur saat adegan dibuka.

– Strange diinterogasi The Illuminati. Strange bilang Wanda Maximoff mengirim monster ke banyak dimensi dalam rangka menangkap America Chavez supaya bisa membantu mencari anak-anaknya di dimensi lain. Wanda tidak bisa bepergian antar dimensi tapi bisa mengirim tubuh astralnya ke berbagai varian dirinya di berbagai dimensi.

– Mordo, Balder the Brave, Blackbolt, dan Iron Man usul Strange dibunuh saja karena bepergian antar dimensi adalah hal terlarang. Mordo mengaku kenal Strange di dimensi ini yang pernah menghancurkan sebuah dimensi. Makanya Mordo bilang di trailer: “ancaman terbesar semesta kita adalah kamu,” kata Mordo kepada Strange.

– Strange merasa ajalnya sudah dekat, tapi Professor X, Captain Marvel, Bruce Banner, dan Mister Fantastic tidak setuju. Magneto mewanti-wanti bahwa ada salah satu anggota X-Men yang punya saudara kembar bernama Wanda Maximoff. Wanda versi yang ini punya dua anak kembar. Magneto juga mengaku Wanda versi ini merupakan anaknya sendiri. Professor X lalu memanggil tim X-Men.

– Mister Fantastic juga memanggil para anggota Fantastic Four dan menjelaskan situasi yang sedang terjadi. Ada laporan Human Torch baru saja terbunuh.

– Strange memutuskan untuk melawan Mordo setelah para Illuminati pergi mendatangi varian Wanda.

– Wanda di dimensi ini tinggal di peternakan, terlihat sedang bermain dengan dua anaknya. Quicksilver yang diperankan Aaron Taylor Johnson sedang menuju ke situ setelah diminta X-Men untuk menjaga Wanda. Wanda mengontrol pikiran Quicksilver dan memintanya lari sejauh mungkin dari lokasi tersebut.

– Pikiran varian Wanda diambil alih Scarlet Witch dan secara perlahan badannya mulai berubah.

– Professor X, Magneto, dan para mutant dari trilogi original X-Men: Famke Jansen sebagai Jean Grey, Halle Berry sebagai Storm, James Marsden sebagai Cyclops, dan Hugh Jackman sebagai Wolverine muncul memakai kostum kuning akurat seperti di komik.

– Jessica Alba sebagai the Invisible Woman dan versi CGI Thing di film 2005 muncul membantu Mister Fantastic. Pemeran Thing di film sebelumnya, Michael Chiklis sepertinya tidak terlibat, The Thing tidak punya dialog sama sekali di sini.

– Adegan berikutnya sangat brutal, Invisible Woman dan the Thing jadi yang pertama dibunuh Wanda.

– Wanda memaksa Halle Berry menyetrum Cyclops sampai mati, dan Storm mati setelah Cyclops menembakan laser dari matanya ke tubuh Storm.

– Jean Grey dan Wolverine berhasil melukai Wanda, tapi kemudian Wanda menggunakan kekuatan Jean Grey kepada Wolverine dan akhirnya mati seperti di film X-Men: The Last Stand.

– Jean Gray dikurung oleh Wanda di dalam sebuah “power sphere” hasil kombinasi dari chaos magic dan kekuatan Phoenix yang akhirnya membuatnya terbunuh,

– Professor X berusaha membebaskan Wanda dari Scarlet Witch tapi malah lehernya patah. Magneto berusaha mengajak bicara anak perempuannya itu, tapi malah dibunuh juga oleh Wanda.

– Doctor Strange, Palmer varian, dan Chavez akhirnya bertemu. Tubuh Wanda yang kerasukan Scarlet Witch mulai rusak dan bergerak menuju mereka.

– Dengan menggunakan gelang Palmer, mereka membuka gerbang ke multidimensi. Sayangnya, Wanda berhasil menangkap Chavez, lalu Doctor Strange dan Christine Palmer dibuang ke dimensi yang sekarat.

– Dimensi tersebut ternyata dunianya Baron Mordo yang sudah dihancurkan oleh Doctor Strange jahat. Lokasi yang ditampilkan adalah New York yang sudah hancur. Keduanya pergi ke Sanctum di dimensi ini, rumah si Strange jahat.

– Strange jahat ini ditampilkan di trailer, dan memang tampilnya segitu doang, bukan jadi penjahat utama atau bahkan punya peran penting dalam film ini.

– Di dimensi utama, Wanda membawa Chavez dan Wong kembali ke Kamar-Taj. Rintrah dan para penyihir berusaha melawan Wanda. Wanda mengambil alih sebagian pikiran para penyihir dan membuat mereka saling bunuh.

– Ada penyihir muda yang berani melawan Wanda dan mengorbankan diriinya untuk menghancurkan the darkhold.

– Wong bilang ke Wanda bahwa ada darkhold lain yang menempe di tembok kastil di Pegunungan Wundagore setelah Wanda mengaku akan menghancurkan semua alam semesta ke dalam kekacauan. Wong juga bilang Pegunungan Wundagore adalah lokasi asal muasal chaos magic.

– The darkhold sudah meracuni pikiran Wanda sehingga dia yakin anak-anaknya sedang dalam bahaya sehingga monster-monster bisa memanfaatkan chaos magic untuk mengambilalih alam semesta.

– Di Kastil Pegunungan Wundagore, Wanda menggabungkan kekuatan America Chavez dan the Darkhold untuk memungkinkan dirinya melihat ke seluruh dimensi untuk mencari anaknya.

– Dalam adegan ini kita bisa lihat Sylvie sedang melihat multiverse mulai tidak beraturan. Ada juga beberapa karakter TVA dalam serial Loki bermunculan di tengah kekacauan.

– Akibat tindakan Wanda ini, beberapa dimensi mulai hancur dan hilang selamanya, termasuk versi MCU varian, Fox Universe, dan The Fan4stic Universe.

– Beberapa varian karakter MCU mulai berdatangan ke dimensi utama MCU.

Siapa saja yang muncul di pertempuran terakhir? Lihat di halaman selanjutnya.

– Wong berusaha menghentikan Wanda tapi gagal. Wanda menghajar Wong dan membuangnya keluar kastil. Beruntung Wong masih bisa bertahan untuk tidak jatuh ke luar kastil.

– Doctor Strange jahat mirip dengan versi di What If version bertarung dengan Strange asli untuk mencari mantra yang bisa digunakan untuk menyembuhkan Wanda Maximoff. Dr. Strange akhirnya membunuh Strange jahat.

– Doctor Strange meninggalkan Christine di dimensi ini dengan memindahkan badan astralnya ke mayar Defender Strange seperti menjadi zombie.

– Dr. Strange akhirnya bisa mencapai kastil dibantu oleh Rintrah, Wong, dan beberapa penyihir tersisa yang masih hidup. Strange berhasil membisikan mantra kepada Chavez, dan Chavez pun terbebas dari kendali Wanda.

– Wanda bertarung melawan America Chavez. Pertempurannya membawa mereka ke beberapa dimensi berbeda, bersiap untuk banyak easter egg.

– Strange berhasil membawa dirinya kembali ke MCU bersama Christine. Namun gara-gara multiverse yang tidak stabil akibat tindakan Wanda, akhirnya semua dimensi berusaha masuk ke timeline MCU. Hasilnya lebih parah dari yang sudah terjadi di penghujung NWH.

– Aneka monster berusaha masuk ke dimensi MCU.

– Pada adegan pertempuran pamungkas, Dr. Strange bersama para varian MCU bersatu melawan para monster tersebut. Ada banyak cameo di adegan ini. Paling banyak aktor-aktor lama MCU.

– John Krasinski dan Emily Blunt muncul sebagai Mister Fantastic dan Invisible Woman.

– Sophie Turner, Micheal Fassbender, James McAvoy, dan Alexandra Shipp kembali muncul sebagai karakter X-Men sesuai di filmnya.

– Ryan Reynolds muncul sebagai Deadpool (sedikit kecewa karena tidak boleh ngomong kasar di adegannya).

– Wesley Snipes muncul jadi Blade

– Edward Norton muncul jadi Hulk dalam bentuk CGI versi Hulk 2008.

– Nicholas Cage muncul sebagai Ghost Rider, hanya sebagai tengkorak yang terbakar saja di atas motor. Adegan Cage hanya sekilas.

– Spider-Man versi Tobey Maguire juga terlihat tapi tanpa dialog.

– Liam Hemsworth muncul sebagai varian Thor. Pakai kostum klasik.

– Thomas Jane muncul sebagai War Machine/Punisher. Ia memakai armow War Machine tapi dicat hitam dengan tengkorak putih di dada.

– Terlihat juga para pemeran di serial Agents Of Shield, Runaways, dan Cloak and Dagger.

– Robert Downey Jr. kembali memerankan Iron Man menggunakan armor Mark III. Dr. Strange terharu melihat Tony masih hidup. Keduanya kemudian saling bermaafan dan berharap bisa menggantikan pengorbanan satu sama lain di penutup Endgame. Keduanya berpelukan dan bisa move on dari tragedi Endgame.

– Wanda sadar pikirannya sudah teracuni ketika melihat anak-anaknya sudah diadopsi oleh pasangan lain. Anak-anaknya ketakutan ketika melihat Wanda.

– Akhirnya Wanda memutuskan untuk mengobarkan dirinya dengan menghancurkan Darkhold. Hasilnya ada beberapa dimensi yang bergabung, belum jelas berapa banyak dan yang mana saja.

– Wong akhirnya melatih Chavez supaya bisa makin mahir mengendalikan kekuatannya. Doctor Strange terlihat banyak beban pikiran atas kejadian yang sudah selesai.

– Doctor Strange bertemu dengan kedua anak Wanda yang sudah jadi remaja.

– Credit scene 1: Christine versi MCU tiba-tiba hidup kembali menjadi seseorang bernama Clea. Mata ketiga muncul di muka Doctor Strange.

Sumber : detikHOT.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.