TNews, KOTAMOBAGU – Sri Rahayu Monoarfa (SRM) adalah salah satu calon sangadi desa Kobo Kecil, Kecamatan Kotamobagu Timur, yang akan bertarung dalam Pemilihan Sangadi (Pilsang) 19 Oktober 2022 besok.
Calon Sangadi nomor urut 1 ini cukup diperhitungkan. SRM dinilai mampu membawa perubahan ke arah lebih baik jika terpilih.
Bahkan, banyak warga Desa Kobo Kecil menyebut kalau SRM adalah calon sangadi terkuat pada Pilsang tahun ini.
Hal ini terlihat, kediaman SRM setiapa hari dikerumuni massa, jelang hari pencoblosan.
Salah satu warga Neneng Mokoagow mengungkapkan mereka datang untuk memberi dukungan.
“Semoga dapat terpilih sebagai Sangadi, karena sosok beliau bersahaja, ramah dan dekat dengan masyarakat,” ujar Neneng.
Warga Kobo Kecil, Zulkifli Lantonge, menilai Ayu adalah sosok perempuan yang ditokohkan dan layak memimpin Desa Kobo Kecil.
“Ibu Ayu sudah teruji selama ini, dia mampu bermasyarakat, loyal, dan selalu membantu,” ungkap Zulkifli.
Semua pendukung yang datang, berharap Ayu terpilih dan menjadi Sangadi Desa Kobo Kecil periode 2022-2028.
Sementara itu, SRM menyampaikan harapan agar Pilsang berjalan lancar sukses dan melahirkan pemimpin masa depan.
“Serta mampu membawa desa ke arah lebih baik seperti harapan warga,” harapnya.
Selanjutnya, tokoh perempuan yang pernah duduk di kursi DPRD Kotamobagu itu juga berpesan kepada masyarakat terutama pendukunganya untuk menjunjung tinggi nilai-nilai demokrasi.
“Gunakan hak pilih sebaik mungkin. Dan siapa pun yang terpilih nanti, harus kita terima dan mendukung programnya. Sebab dalam kontestasi pasti ada kalah dan ada yang menang,” tegasnya.
Ayu turut mengajak kepada masyarakat tetap menjaga kekeluargaan dan menjaga keamanan.
“Mari terus memelihara ikatan silahturahmi,” pesannya.
Ia menambahkan, sebagai warga Totabuan yang menjujung tinggi nilai-nilai adat dan budaya, semua warga diharapkan memegang teguh semboyan ‘Mototompiaan, Mototabian, Bo Mototanoban’.
Reporter : Konni Balamba