TNews, KULINER – Jajanan Street Food mempunyai banyak jenisnya, salah satunya adalah resep toast atau roti bakar Korea.
Resep Korean Street Food Toast atau roti bakar Korea dapat dijadikan sebagai salah satu ide jualan. Bisnis tersebut bisa digunakan sebagai ide untuk meraup keuntungan.
Seperti yang diketahui bahwa resep Korean Street Toast atau roti bakar merupakan sandwich panggang ala Korea Selatan.
Korean Street Food Toast biasanya dijumpai di Korea yang dijadikan makanan pagi atau sarapan sempurna yang dapat ditemukan di jalan.
Toast atau roti bakar ala Korea ini identik dengan telur dadar dengan saus tomat dan gula, daging sebagai bahan penyajiannya.
Adapun yang ingin menjadikan jajanan Street Food Toast atau roti bakar Korea sebagai bisnis atau ide jualan.
Berikut adalah resepnya yang bisa Anda simak:
- Bahan Korean Street Toast-Roti Bakar:
- Roti tawar sesuai selera secukupnya
- Butter/mentega sesuai selera secukupnya
- 2 telur atau lebih atau opsional
- Kol/kubis
- Wortel
- Bawang Bombay
- Daun bawang
- Garam secukupnya
- Lada secukupnya
- Smoked beef atau daging lainnya secukupnya
- Keju slice secukupnya
- Mayonaise secukupnya
- Saus sambal secukupnya
Cara Membuat Isiannya:
- Pecahkan dua telur kedalam wadah yang sudah disiapkan.
- Taburkan garam dan lada secukupnya atau sesuai selera.
- Kocok telur yang dimasukkan wadah sebentar.
- Potong wortel dengan potongan memanjang.
- Potong kol/kubis dengan potongan kecil agak besar.
- Potong bawang bombay dengan potongan memanjang.
- Potong daun bawang dengan potongan bulat.
- Masukkan wortel mentah yang sudah dipotong.
- Kemudian, masukkan kol/kubis.
- Tambahkan irisan daun bawang.
- Masukkan irisan bawang bombay ke dalam wadah tersebut.
- Aduklah hingga tercampur semuanya dan rata, sisihkan.
Proses Membuat Street Toast-Roti Bakar Korea:
- Ambil roti tawar yang sudah disiapkan.
- Lapisi roti dengan butter/mentega.
- Gunakan api kecil sedang saat memanggang roti.
- Panggang roti sebentar hingga terlihat roti sedikit gosong, sisihkan.
- Panggang smoked beef-nya, bila tidak ada smoked beef, dapat diganti sosis, daging yang lain atau opsional.
- Panggang adonan telur yang sudah dikocok dan dicampur berbagai bahan, bentuklah adonan tersebut menjadi kotak.
- Potong adonan telur yang sudah dibentuk, menyesuaikan dengan roti.
Proses Menyusun/Penyajian:
- Taruhlah saus sambal atau saus tomat secukupnya/sesuai selera pada roti yang sudah dipanggang.
- Taruhlah mayonaise diatasnya secukupnya atau sesuai selera.
- Taruhlah smoked beef atau opsional yang sudah dipanggang.
- Taruhlah keju slice.
- Taruhlah bahan opsional, seperti sayuran yang sudah disiapkan.
- Taruhlah roti kedua yang sudah dipanggang lagi di atas sebagai penutup.
- Potong roti menjadi dua bagian berbentuk segitiga atau bisa dibiarkan utuh.
- Toast atau roti bakar ala Korea siap dihidangkan.
Itulah resep Korean Street Food Toast atau Roti Bakar Korea, yang bisa dijadikan ide jualan dengan cara pembuatan yang mudah dan simpel
Sumber: Cookpad.com