Kasus Jemi Jadi Pelajaran, Tatong Bara Imbau Orang Tua Tingkatkan Pengawasan Terhadap Anak

0
92
Wali Kota Tatong Bara saat diwawancara oleh sejumlah wartawan dalam kunjungannya di Polres Kotamobagu Jumat 17 Februari 2023 malam.

TNews, KOTAMOBAGU – Kasus penculikan dan pembunuhan terhadap anak perempuan usia lima tahun di Bolmong yang dilakukan oleh pelaku JT alias Jemi, menjadi pelajaran bagi semua. Terutama bagi orang tua yang memiliki anak masih di bawah umur.

Untuk itu wali kota Kotamobagu Ir Tatong Bara meminta kepada semua orang tua agar meningkatkan pengawasan terhadap anak-anak. Hal itu dikatakan wali kota saat melihat langsung wajah pelaku Jemi di Polres Kotamobagu Jumat 17 Februari 2023 tadi malam.

“Dengan kejadian pembunuhan ini, saya menghimbau kepada masyarakat, agar lebih waspada dan meningkatkan pengawasan terhadap anak – anak,” ujar Wali Kota Kotamobagu.

Saat kunjungan di Polres Kotamobagu tersebut, Wali Kota mengecam keras peristiwa itu, serta berharap agar pelaku dapat di hukum seberat – beratnya.

“Saya sangat sedih dan prihatin atas kejadian ini, dan mengecam keras tindakan pembunuhan yang dilakukan oleh pelaku terhadap anak dibawah umur, dan sangat berharap agar pelaku dapat dihukum dengan seberat – beratnya,” ujar Wali Kota yang turut didampingi Kapolres Kotamobagu, Dandim 1303 Kotamobagu dan sejumlah kepala OPD.

Reporter : Konni Balamba

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.