Tren Sepeda Listrik Mulai Menjamur, Ini Tanggapan Aleg Dekot

0
29
H. Darmawan Duming Aleg Dekot.

TNews. KOTA GORONTALO. Tren sepeda listrik yang akhir-akhir ini banyak digunakan di jalan raya mengundang banyak sorotan dari beberapa pihak, tidak terkecuali dari Anggota DPRD Kota Gorontalo H. Darmawan Duming.

Aleg Dekot dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) tersebut memberikan tanggapannya terkait penggunaan sepeda listrik akhir-akhir ini. Menurutnya penggunaan sepeda listrik tersebut harus sesuai dengan standar penggunaannya terlebih jika itu digunakan di jalan raya.

“Karena sudah banyak yang menggunakan, maka sudah seharusnya para pengendara harus mematuhi aturan yang ada sehingga tidak akan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan” ujar Darmawan.

Selain itu dirinya juga menambahkan bahwa penggunaan sepeda listrik dengan jumlah yang cukup banyak seperti sekarang ini tidak akan bertaham lama sebab menurutnya tren seperti ini hanya bersifat sementara saja.

“Fenomena ini tidak akan bertahan lama dan hanya akan bersifat sementara saja, sebab jika dilihat dari efektifitas penggunaannya seperti tidak bisa dipakai untuk perjalanan jauh karena baterainya mudah habis” tambahnya.

Darmawan menghimbau agar pengguna sepeda listrik ini dapat diminimalisir dan diantisipasi dengan baik, sebab dikhawatirkan jika tidak diawasi ini dapat menimbulkan kecelakaan di jalan raya.

“Apalagi penggunanya didominasi oleh anak-anak dibawah umur, maka harus ada pengawasan yang lebih ekstra khusunya dari pihak orang tua” tandasnya.

Reporter : Alwi Kakoe

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.