Megawati Minta Semua Pihak Bersabar

0
104
Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarnoputri, menyindir partai politik yang justru mendukung kader dari partai lain (Foto: Kompas)

TNews, POLITIK – Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri meminta semua pihak untuk sabar terkait siapa sosok yang bakal jadi calon wakil presiden pendamping (cawapres) Ganjar Pranowo. Mega menyebut terbuka dengan usulan cawapres dari berbagai partai politik.

“Nah ini toh kok selalu nanya ya, sabar aja, yang urusan cawapres loh saya sudah juga bilang pada Pak Zul (Zulkifli Hasan, Ketum PAN) karena kita ini kan berteman, datang dengan suasana sejuk. Kalau ada yang ingin diusulkan ya monggo aja,” kata Megawati di Kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Jumat (2/6/2023).

Mega menyebut banyak pihak ingin menjadi pendamping Ganjar Pranowo. Untuk itu, lanjutnya, ia perlu mempertimbangkan semua kemungkinan dengan matang.

“Persoalannya saya mikir terus karena menurut saya kok banyak amat ya yang jadi cawapres, jadikan saya mesti pilih dulu satu-satu. Jadi yang terbaik bukan bagi partai-partai, tapi untuk kemaslahatan bangsa negara dan rakyat Indonesia,” ucap Mega.

“Kenapa demikian? Karena sepanjang yang saya pilih ketika Pak Jokowi, saya tadi bilang pada Pak Zul dengan (waktu pilih) Pak JK, Alhamdulillah berjalan dengan baik. Pemilu lagi, saya pilih lagi Pak Jokowi untuk meneruskan lalu disandingi dengan Pak Ma’ruf, Insyaallah inikan sudah hampir berakhir, semuanya berjalan dengan baik,” sambungnya.

Mega mengatakan setiap calon yang ia pilih demi kepentingan masyarakat. Ia menyebut setiap pasangan yang ditunjuk terbukti memimpin Indonesia dengan baik.

“Jadi kalau saya milih orang itu bukan kepentingan PDI Perjuangan saja, tapi kemaslahatan pemerintahan Indonesia

terus berjalan. Jadi kalau pilih Pak Ganjar itu bukan meskipun memang bilang ‘Awas kalau kamu tidak ngomong ya, kalau kader partai, petugas partai, sadar juga untung beliau nurut’,” imbuhnya. (**)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.