TNews, Biak – Dandim 1708/BN Letkol Inf J. Daniel P. Manalu, SH., M.I Pol resmi membuka pertandingan Sepak bola, Volly, dan Tari Yospan dalam rangka ajang pencarian bakat dan prestasi jelang pelaksanaan piala KASAD Cup Tahun 2023, di Lapangan Voli Makodim 1708/BN, Senin (10/7) Sore Kemarin.
Dalam sambutannya, Dandim 1708/BN Letkol Inf J Daniel P Manalu mengatakan, pertandingan ini bertujuan untuk menjaring bibit atlet terbaik yang akan mengikuti pertandingan Piala KASAD di tingkat nasional yang membawa nama Kabupaten Biak Numfor mewakili Kodim 1708/BN.
“Pelaksanaan pertandingan seleksi dalam rangka persiapan Piala KASAD Cup ini diharapkan dapat menjadi wadah bagi para penggemar olahraga untuk dapat menyalurkan hobi dan meraih prestasi terbaik di Ajang kejuaraan yang lebih tinggi lagi,” kata Dandim 1708/BN
Dijelaskan pula, untuk pertandingan bola voly dan sepakbola, tim juara akan menjadi perwakilan dari Kabupaten Biak Numfor mewakili Kodim 1708/BN untuk mengikuti pertandingan di tingkat Kodam XVII/Cendrawasih bertanding melawan tim dari jajaran kodim lainnya.
Sementara untuk Lomba Yospan, peserta yang keluar sebagai juara akan berlomba dengan peserta dari kabupaten lainnya di Papua wilayah Kodam XVII/Cendrawasih, dan yang mendapatkan juara lah yang akan menjadi perwakilan untuk menyambut KASAD dalam kunjungan kerjanya ke Papua.
“Para pemenang dalam pertandingan sepak bola maupun volley nantinya akan mengikuti pertandingan mewakili Kodam XVII/Cendrawasih di tingkat nasional,” terang Dandim
“Dengan adanya pertandingan ini secara tidak langsung akan tercipta ikatan kekeluargaan yang kuat sehingga kedepannya para atlet yang mengikuti pertandingan ini dapat terus dibina untuk dapat mengikuti kejuaraan yang lebih besar,” tandasnya
Kepada seluruh peserta, Dandim berpesan agar peserta dapat mengikuti pertandingan dengan penuh semangat untuk meraih prestasi. Sementara untuk para wasit, Ia berpesan agar dapat memimpin pertandingan dengan baik. “Kepada seluruh peserta, tunjukkanlah semua kemampuan yang dimiliki dengan tetap menjaga sportivitas, dan kepada para wasit laksanakan tugas dengan baik dalam memimpin dan menilai pertandingan secara jujur dan objektif,” pesannya
Sekedar diketahui, Pertandingan dalam rangka Piala KASAD Cup Tahun 2023 kali ini melibatkan 8 tim bola voli, 6 tim bola kaki, dan 12 tim Tari Yospan. Usai upacara pembukaan dilanjutkan dengan pertandingan bola voli antara Tim Kole-kole vs Tim Nayak.
Reporter : Vhie