Kabag Pemdes Bolmong: Perangkat Desa Wajib Sukseskan Pilkades Serentak

0
230

TOTABUANEWS, BOLMONG – Kepala Bagian (Kebag) Pemerintah Desa (Pemdes), Pemkab Bolmong, Mourin Rottie SSTP, menghimbau kepada seluruh perangkat desa di Bolmong, khsusnya desa yang akan mengelar Pemilihan Kepada Desa (Pilkades) serentak, untuk mensukseskan agenda pemeritah tersebut. “Seluruh perangkat desa harus mensukseskan Pilkades, karena ini merupakan agenda penting pemerintah,” imbau Mourin, Minggu kemarin.

Menurutnya, Pilkades merupakan momentum politik tertingi di desa dan merupakan perpanjangan tangan dari warga desa untuk memimpin desa masing-masing. “Desa dan perangkatnya serta masyarakatnya, merupakan ujung tombak pembangunan di daerah. Jadi perangkat harus mensukseskan Pilkades,” ujar Mourin.

Namun kata Mourin, perangkat desa harus tetap menjaga indepedensinya sebagai perpanjangan tangan Pemkab Bolmong di desa. “Harus mensukseskan tapi tidak boleh memihak. Itu dapat mencedrai demokrasi ditingkatan desa jika perangkat desa tidak menjanga indepedensinya,” katanya.

Lanjut mantan Kabag Humas Pemkab Bolmong ini, jika ada perangkat desa memihak pada salah satu kandidat di Pilkades nanti, warga diminta untuk melaporkan hal tersebut. “Pemdes siap menerima laporan dan silakan melapor termasuk dengan alat bukti dan kami siap menindak lanjutinya,” katanya lagi.

Jika terbukti ujar Mourin, maka pihaknya tidak akan segan-segan memberikan sangsi tegas kepada para perangkat desa yang telah mengunakan jabatannya untuk berpolitik praktis.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.