Wali Kota Marten Taha Salurkan Langsung BPNTD kepada Keluarga Miskin di Kota Gorontalo

0
25
Gambar : Wali Kota Gorontalo, Marten Taha saat menyalurkan langsung BPNTD kepada Keluarga Miskin di Kota Gorontalo. Senin, (11/09/2023). (Foto : Humas Istimewa).

TNews, KOTA GORONTALO – Wali Kota Gorontalo, Marten Taha menghadiri Launching Penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai Daerah (BPNTD) yang diselenggarakan bertempat di Stadion Merdeka, Senin, (11/09/2023).

Dalam sambutannya, Wali Kota Kota Marten Taha mengatakan bahwa, penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai Daerah (BPNTD) Kota Gorontalo tahun 2023. BPNTD adalah dalah satu program pemerintah daerah yang dilaksanakan sebagai upaya untuk mengurangi peran pengeluaran dalam pembelian pangan keluarga miskin.

“Sebagaimana kita tahu bahwa berdasarkan data statistik tahun 2022 angka kemiskinan di Kota Gorontalo berada pada angka 6,29% dari jumlah penduduk kota gorontalo yang sebanyak 201.350, yang berarti ada sekitar 12.670 orang penduduk Kota Gorontalo berada pada garis kemiskinan,” ungkap Marten Taha.

“Dengan adanya presentasi penduduk miskin yang masih tinggi ini, Pemerintah Kota Gorontalo melalui OPD terkait pada tahun 2023 ini telah memprogramkan berbagai kegiatan dalam rangka penanggulangan kemiskinan,” sambung Marten.

Lebih lanjut Marten menambahkan bahwa pada tahun 2023 ini, melalui dinas sosial dan pemberdayaan masyarakat telah memprogramkan beberapa program bantuan diantaranya, BPNTD yang hari ini dilaunching penyalurannya. Kegiatan bantuan kelompok usaha yang Insya Allah dalam bersama atau kube beberapa waktu kedepan akan segera disalurkan
yang sekarang masih dalam proses administrasi.

“Juga ada program bantuan untuk lansia, anak-anak terlantar, terlantar, disabilitas terlantar, gelandangan dan pengemis, serta yang rutin terjadi adalah bantuan untuk korban bencana, seperti bencana kebakaran, banjir, tanah longsor, angin puting beliung, serta bencana lainnya,” ujar Marten.

Di akhir sambutannya Wali Kota Marten Taha menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah terlibat dalam pelaksanaan program bantuan kali ini.

“Mengakhiri sambutan ini Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang berperan dalan pelaksanaan program bantuan ini sampai dengan hari ini sudah siap untuk disalurkan,” pungkas Marten.*

Reporter : Gean Bagit

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.