TNews, PROBOLINGGO – Dalam rangka penguatan dukungan dan pemantapan kemenangan Partai PAN, Caleg DPR-RI Dapil Jatim 2 Kabupaten/Kota Pasuruan-Probolinggo Gus H. Ahmad Abdul Qodir menggelar kampanye dialogis dan simulasi pencoblosan di Desa Kalibuntu, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Gus H. Ahmad Abdul Qodir (caleg) DPR-RI, Gus Shofwan Huzaimi (caleg) DPRD Kabupaten Probolinggo, para relawan, dan simpatisan se-Kecamatan Kraksaan.
Kampanye tatap muka (dialogis) yang dilaksanakan Gus H. Ahmad Abdul Qodir tersebut disambut antusias warga Kalibuntu yang ingin mendengarkan langsung apa yang jadi program dan visi misinya jika duduk nanti sebagai anggota legislatif.
Di hadapan warga, Gus H. Ahmad Abdul Qodir yang akrab disapa Gus Qodir menjelaskan, jika memilih wakil rakyat bukan sekadar menentukan siapa yang mewakili daerah ke kursi DPR-RI tapi memilih sosok yang pro rakyat untuk masa depan Kabupaten Probolinggo.
“Saya terjun ke politik khusus caleg DPR-RI dari Partai PAN bukan sekadar ikut-ikutan, tapi di dalamnya ada semangat, komitmen, dan keberanian untuk berpihak pada rakyat yang diwakili,” tegas Gus Qodir.
Masih kata Gus Qodir memilih pemimpin itu yang jujur dan berpihak kepada masyarakat dan mau mendengarkan keluh kesah, kesusahan masyarakat dan kami akan berjuang untk kepentingan masyarakat.
“Partai Amanat Nasional (PAN) harus berada dalam barisan yang kokoh dan menjadi partai pemenang pada Pilpres 2024,” ujar Gus Qodir.
Sudah saatnya kita memberikan kekuatan penuh untuk memastikan kemenangan PAN pada Pilpres 2024 yang sudah tinggal menghitung hari.
“Saya memiliki tekad, obsesi, dan cita-cita untuk mengemban amanat sebagai wakil rakyat yang benar-benar memberikan manfaat bagi rakyat dan masa depan Probolinggo,” pungkas Gus Qodir.*
Reporter : Fijai