Warga Desa Lanut Diisukan Bakal Gelar Aksi, Camat Uyun Turun Tangan

0
229
Camat Modayag Optimis 2017 Desa di Boltim Bakal Lahirkan Banyak Inovasi Baru
Uyun Pangalima

TOTABUANEWS, BOLTIM – Adanya isu kalau sejumlah warga Desa Lanut Kecamatan Modayag Induk, akan menggelar aksi (Demo) membuat Camat Modayag Uyun Pangalima SPd  turun tangan.

Bahkan, bersama OKP Pemuda Pancasila, pihak Kecamatan bakal turun langsung untuk menggali informasi yang beredar tersebut.

Sebagaimana yang dikatakan Camat Modayag Uyun K Pangalima belum lama ini.  Ia mengatakan dalam waktu dekat ini, pihaknya akan turun ke wilayah tersebut untuk meninjau isu yang berkembang. “Kita akan turun ke Desa Lanut Kecamatan Modayag untuk mengetahui informasi tentang isu demo yang diungkapkan sejumlah warga, terkait Demo KUD Nomongtang,” kata Uyun pada (16/05/2016).

Lanjutnya, hal ini dilakukan untuk menjaga agar wilayah Modayag tetap kondusif. “Kita menjaga agar wilayah Moadayag  tetap aman apalagi kedepan ini kita menghadapi Bulan Suci ramadhan,” kata camat.

Terpisah Sekretaris OKP Pemuda Pancasila Jhon Revy menambahkan, dimana pihaknya akan turut mengawal serta memantau perkembangan informasi yang berkembang saat ini. “selaku organisasi kepemudaan, sudah menjadi tanggung jawab kami mengawasi perkembangan di daerah, baik itu pihak Eksekutif maupun Legislatif hingga oknum oknum yang merugikan rakyat sekitar,” katanya.

Hal ini dilakukan berdasarkan sejumlah informasi yang berkembang beberapa hari terkahir ini, dimana sejumlah warga Desa Lanut mengancam bakal melakukan aksi demo karena sktifitas Koperasi Unit Desa (KUD) Nomontang sudah merugikan warga desa lanut, terkait dampak lingkungan,” kata jhon.

Pernyataan tersebut diatas didukung juga oleh Pemerintah Desa setempat, dimana Sangadi Lanut juga mengakui bahwa selama KUD beroperasi di Lanut, tidak pernah memberikan Kontribusi ke desa, “ya, selama ini KUD beroperasi di sini tidak pernah memberikan kontribusi untuk desa, ” ucapnya.

Dicky Mamonto

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.