64 Desa di Boltim Nikmati Dana Desa

0
52
Pekan Ini Pergeseran Anggaran akan Dilakukan Pemda Boltim
Oskar Manoppo
TOTABUANEWS, BOLTIM  Target Dinas Pengelolaan Pendapatan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) Pemkab Boltim dalam perealisasian Dana Desa (DD) maupun Alokasi Dana Desa (ADD) di bulan Ramadhan ini, sudah mencapai 80 persen dari target perealisasian Tahap pertama.
Hal ini sebagaimana dikatakan kepala DPPKAD Boltim Oscar Manoppo kepada TOTABUANEWS.COM di ruang kerjanya, Senin (20/06/2016).
“Dari 80 Desa di Boltim, sudah 64 Desa yang terima ADD dan DD,” katanya.
Lanjut dia, adapun sisa Desa yang belum menerima, akan di upayakan pekan ini.
“Sebagaimana yang ditargetkan bahwa bulan puasa ini, semua Desa harus terima Dana Desa, adapun sisanya yang sebanyak 16 Desa, saat ini sudah dalam proses, dipastikan pekan ini selesai,” tambahnya.
Dia menjelaskan, jika total anggaran yang disiapkan untuk Desa di boltim dibagi menjadi dua tahap, perealisasianya pun sudah berjalan lancar.
“Penyaluran ADD/DD dilakukan dua tahap, dengan perbandingan 60 persen ditahap pertama, total anggaran sebesar Rp45 Miliar, dan tahap ke dua 40 persen dengan anggaran Rp30 Miliar, dari total ADD/DD tahun 2016 sebesar Rp75 Miliar,” terangnya.
Ia berharap kepada seluruh pemerintah desa agar tidak menyalah gunakan keuangan Desa, sebab, saat ini sedang diperhadapkan dengan kebutuhan menjelang lebaran.
“Saya berharap, dana yang sudah disalurkan melalui ADD dan DD, digunakan sebaik baiknya, yang pastinya setiap penggunaan anggaran harus jelas pertanggung jawabanya, sebab pemeriksaan penggunaan keuangan tersebut dilakukan setiap triwulan,” terangnya.
Tim Totabuanews

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.