Gaji Perangkat Desa di Boltim Naik 50 Persen

0
89
Pemkab Bolmong Akan Perjuangkan Intensif Bagi Pemuka Agama

TOTABUANEWS, BOLTIM – Perangkat desa yang ada di Bolaang Mongondow Timur (Boltim), boleh bernafas lega. Pasalnya, Pemerintah Daerah (Pemda) melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) dikabarkan akan menaikan insentif perangkat desa.

Kabar gembira tersebut disampaikan DPMD melalui Kepala Bidang (Kabid) Pembinaan desa, Fitra Damopolii. Menurutnya, perangkat desa hingga petugas agama dan lembaga adat mendapat kenaikan pendapatan berupa kenaikan gaji. “Alhamdulillah ada kenaikan insentif untuk perangkat desa tapi kenaikannya belum signifikan, untuk Badan Permusyawaratan Desa (BPD) naik 50% dari gaji sebelumnya dibanding dengan perangkat desa lainya,” bebernya.

Dia juga berharap kenaikan insentif tersebut nanti harus dibarengi dengan kinerja yang maksimal di desa. “Ketika pendapatan berupa gaji mengalami kenaikan harus juga di barengi dengan peningkatan kinerja,” pungkasnya.

Peliput: Dicky Mamonto

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.