ADVERTORIAL,BOLTIM – Dewan Perkilan Rakyat Daerah (DPRD) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) gelar rapat paripurna istimewa dalam rangka penyampaian catatan dan rekomendasi terhadap Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) kepala Daerah tahun 2016, pada Kamis (20/4/2017).
Rapat yang dipimpin langsung Ketua DPRD Boltim Marsaoleh Mamonto didampingi wakil ketua Sehan Mokoapa Mokoagow dan di hadiri Bupati Boltim Sehan Landjar, Sekretaris Daerah Muhamad Assagaf, Kapolsek Urban Kotabunan, serta sejumlah Pimpinan SKPD.
Marsaoleh mengatakan dari catatan sesuai hasil kunjungan di lapangan oleh panitia khusus (Pansus) LKPJ dan Fraksi DPRD. “kinerja eksekutif atau Pemkab Boltim dari sejumlah kegiatan di 2016, pekerjaanya masih dalam tahap yang wajar. Adapun sejumlah temuan yang didapat dilapagan ternyata dari evaluasi kegiatan-kegiatan itu sudah dikerjakan sesuai aturan yang berlaku,” katanya.
Ia mengungkapkan kinerja pemkab patut diapresiasi. Seperti pendapatan asli daerah (PAD) pada tahun lalu bahkan melebihi target. “PAD Boltim over target. Ini patut diapresiasi,” ujarnya.
Sementara itu, Bupati Boltim Sehan Landjar merasa bangga dengan evaluasi yang dilakuka DPRD. Dia menganggap bahwa kinerjanya turut di kontrol atau diawasi legislator. Sehingga, kinerjanya berjalan sesuai dengan apa yang di amanatkan oleh undang-undang. “Saya berterima kasih kepada 20 anggota DPRD. Ternyata saya tidak sendiri dalam menjalankan roda pemerintahan. Saya sangat menghargai kesungguhan dan kerja keras DPRD,” ungkapanya.
Hasil evaluasi LKPJ tersebut akan ditindaklanjutinya dengan mengoptimalkan semua sumberdaya pemkab untuk kemajuan Boltim kedepan. “Saya berkomitemen dan mengkaji hasil rekomendasi DPRD, kemudian ditindaklanjuti sesuai dengan amanat undang-undang,” ujarnya.
Dicky Mamonto