Resmikan Sarana dan Prasarana Fisik, Ini Yang Dikatakan Tatong

0
69
TOTABUANEWS, KOTAMOBAGU – Hadir dalam peresmian Sarana dan Prasarana Fisik di Desa Sia, Kecamatan Kotamobagu Timur, Wali Kota Kotamobagu, Ir. Tatong Bara enggan bicara politik dan menegaskan kapasitas serta, keberadaannya sebagai Wali Kota.
Tatong Bara mengatakan, tidak sepantasnya acara atau gelaran kemasyarakatan dijadikan sisipan atau target politik. “Tidak bisa menyisipkan hal-hal yang berbau politik, karena kapasitas saya masih Wali Kota, masih menggunakan Pin, tidak bisa menggunakan hajatan masyarakat sebagai media untuk menebar hal-hal, atau kata-kata yang berbau politik,” katanya, Kamis (25/01/2018).
Tatong Bara menilai, sikap profesional dalam bekerja, untuk kemaslahatan masyarakat lebih penting.”Akan ada waktunya, di mana saya cuti dan melepas Pin ini untuk sementara waktu, dan berdiri di mimbar politik, bukan memanfaatkan hajatan masyarakat,” tegasnya.
Tatong berharap, masyarakat bisa cerdas dan tidak boleh terpecah bela dalam menghadapi pesta demokrasi. “Sebagai inspektur suksesi pemilihan damai, dan sebagai pemerintah saya yakin masyarakat Kota sudah cerdas dalam menyambut gelaran Pilwako. Sehingga saya berharap agar tetap menjaga kesatuan dan persatuan, terlepas dari perbadaan pandangan dan polihan politik, ada pun yang tidak bersesuaian, bisa langsung di koordinasikan kepada Instansi terkait, Panwas dan KPU misalnya. Jangan masyarakat bawah yang akhirnya bertikai dan jadi korban politik,” tutupnya.
NENO KARLINA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.