ADVETORIAL, BOLMONG – Kapasitas selaku pembina PAUD, Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow pada Selasa (26/2/2019), mengkuhkan Ny Win Galang Ponuntul SE sebagai Bunda PAUD Kabupaten Bolaang Mongondow untuk masa bakti 2019 – 2023. Selain pengukuhan bunda PAUD Bolmong, Kegiatan yang dilaksanakan di D’Talaga resto, Desa Bungko, Kotamobagu, Selasa (26/2/2019) tadi, juga dilaksanakan pelantikan pengurus himpunan pendidik dan tenaga kependidikan anak usia dini Indonesia (HIMPAUDI), Kabupaten Bolaang Mongondow masa bhakti 2019 – 2023.
Pelantikan pengurus HIMPAUDI kabupaten Bolaang Mongondow oleh pengurus wilayah HIMPAUDI Sulawesi Utara. Prosesi pelantikan dilakukan oleh ketua HIMPAUDI Sulut Ny Julita P A Runtuwene Msi, Sesuai surat keputusan Nomor 3/SK/HIMPAUDI/Sulut/II/2019 jajaran pengurus HIMPAUDI Bolaang Mongondow yakni Ketua Ny Hetty Daeng Masenge, Sekertaris Ny Juwana Paputungan dan bendahara Ny Letty Rumamay Spd.
Jajaran kepengurusan ini akan menjabat selama empat tahun. Ketua HIMPAUDI Sulut Prof Julita P A Runtuwene dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Bunda PAUD dan jajaran pengurus HIMPAUDI yang baru. “Bunda PAUD dan HIMPAUDI menyatu serta bersinergi, dengan dukungan pemerintah secara langsung tercapainya visi mempersiapkan tenaga pendidikan anak usia dini agar benar benar memiliki kompetensi, kualitas dan misinya jelas yaitu program program proritas, demi terwujudnya generasi muda generasi, masa depan Indonesia yaitu generasi emas benar benar terwujud,” ujar Runtuwene.Ditambahkan lagi olehnya, pendidikan anak usia dini menjadi target dalam rangka membentuk karakter generasi bangsa.
Sementara itu Bupati dalam sambutannya mengharapkan kepada Bunda PAUD dan pengurus HIMPAUDI yang baru melaksanakan dua fungsi, yaitu fungsi mendidik dan mengajar. Mendidik dan mengajar anak usia emas seyogyanya dilakukan dengan hati, dengan tulus seperti kepada anak sendiri. Agar mereka menjadi anak anak yang berkarakter. “Intelengensia quotient (IQ) adalah mengajar tapi emosional quotient (EQ) adalah mendidik. IQ memang penting tapi EQ lebih penting lagi”, ujar Bupati.
Kedepannya Bupati melalui pemerintah daerah akan memberikan bantuan kepada HIMPAUDI, berupa beasiswa bagi tenaga pendidik anak usia dini untuk melanjutkan pendidikan di jenjang perguruan tinggi, serta porsi dana dari dana desa untuk program PAUD di setiap daerah di Kabupaten Bolaang Mongondow.
Acara pengukuhan dan pelantikan tersebut dihadiri oleh seluruh Bunda PAUD kecamatan, pimpinan PAUD dan pengurus HIMPAUDI se Kabupaten Bolaang Mongondow, para pejabat Pemkab Bolaang Mongondow, Bunda PAUD dan HIMPAUDI Kota Kotamobagu dan jajaran Pemkot Kotamobagu.
Konni Balamba