Gaungkan Semangat Gotong Royong, Pemkab Bolmong Gelar BBGRM ke XVI

0
103

ADVETORIAL,BOLMONG – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), menggelar kegiatan Pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke XVI Tahun 2019 di Desa Mopait Kecamatan Lolayan.

Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) yang diwakili Wakil Bupati Bolmong, Yanny Ronny Tuuk STh MM, menyambut baik dan memberikan apresiasi sekaligus memberikan ucapatan terima kasih atas pelaksanaan kegiatan pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong (BBGRM) ke XIV Tahun 2019. “Dalam Bahasa Mongondow Gotong Royong dikenal dengan Moposad, ini merupakan upaya kita bersama untuk semangat masyarakat desa yang ada di Kabupaten Bolaang Mongondow dalam rangka menggaungkan dan mengalakkan kembali semangat gotong royong,”ungkap Bupati Bolmong Melalui Yanni Tuuk.

Yanni Melanjutkan, Ditengah-tengah kehidupan masyarakat saat ini, istilah gotong royong adalah ciri khas budaya bangsa indonesia sejak dahulu namun seiring perkembangan zaman dan masuknya budaya luar yang sangat individualistik, rasanya kebersamaan dan gotong royong semakin pudar, kepekaan sosial semakin berkurang kebersamaan dan saling membantu saat ini sudah semakin luntur.

Menyikapi semua itu, saat ini diperlukan daya untuk menumbuhkan kembali semangat ke gotong royongan melalui berbagai macam program pembangunan yang mencakup aspek kemasyarakatan, ekonomi, sosial budaya, agama dan pelestarian lingkungan. “Salah satu cara menunbuhkan kembali semangat kegotong royongan yakni dengan melaksanakan Bulan Bhakti Gotorng Royong Masyarakat (BBGRM), karena kegiatan ini merupakan momentum bagi kita semua, untuk mengingatkan kembali arti gotong royong, terutama untuk generasi muda sebagai generasi penerus daerah  ini,”tandasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Desa (DPMD) Bolmong, Ahmad Yani Damopolii mengatakan, pencanangan BBGRM ini berdasarkan pedoman Peraturan Mendagri Nomor 42 tahun 2005 tentang pedoman penyelenggaraan BBGRM. “Tujuan kegiatan ini (BBGRM) yakni untuk kembali meningkatkan kepedulian serta peran aktif masyarakat berdasarkan semangat kebersamaan kekeluargaan dan kegotongroyongan menuju penguatan integritas sosial,” ungkapnya.

Dalam pencanangan BBGRM saat ini dirangkainkan dengan penyerahan Surat Pemberitahuan Pajak Terutang (SPPT), dan Daftar  Himpunan Ketetapan dan Pembayaran (DHKP), Pajak Bumi dan Bangunan Sektor Per Desa dan Perkotaan (PBB-P2), penyerahan bantuan untuk kelompok tani dan nelayan, penyerahan sertifikat tanah, penyerahan insentif bagi Camat yang lunas pajak tahun 2018. Selain itu penyerahan dana asuransi nelayan yang meninggal dunia berjumlah 160 juta, pemeriksaan kesehatan gratis dan donor darah dan pelayanan perekamab e-KTP dan pelaksanaan perizinan.

 

 

Yogi Mokoagow

 

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.