Berkas 2.558 CPNS Bolsel 2019 di Verifikasi

0
215

TNews, BOLSEL – Sebanyak 2.558 berkas Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), telah diverifikasi oleh Panitia Penerimaan CPNS.

Seperti yang disampaikan oleh Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Bolsel Ahmadi Modeong, melalui Kepala Bidang Mutasi dan Data Shandy Lamato, Kamis (5/12/2019). “Jadi berkas pendaftar yang masuk dari Kantor Pos saat ini sudah 2.798 dari 2.887 pendaftar yang telah submit dan yang telah diverifikasi sudah 2.558 berkas,” ujar Shandy.

Jelasnya, BKPSDM akan terus memverifikasi berkas-berkas pelamar CPNS yang masuk.

Sementara untuk pengumuman kelulusan berkas kata Kabid sesuai dengan jadwal dari BKN. “Sementara untuk jadwal pengumuman masih di tanggal 16 Desember, meski beberapa kabupaten kota di Gorontalo sudah mengumumkan hasil seleksi administrasi,” ujar Shandy.

 

Sumber : tribunnews

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.