Selang 2019 Remaja Dominasi Kasus Kriminal di Bitung

0
99

TNews, BITUNG – Pelaku tindak kriminal di Kota Bitung selang 2019 masih didominasi usia remaja. Usia pelaku kata Kapolres Bitung, AKBP F X Winardi Prabowo SIK mulai dari 18 tahun hingga 25 tahun mulai dari kasus penganiayaan, sajam dan pencurian. “Selain usia pelaku didominasi usia 18 sampai 25 tahun, tren tindakan kriminal mengalami peningkatan jika dibandingkan tahun 2018,” kata Kapolres saat menggelar release Kinerja dan Prestasi Kinerja 2019.

Dari data gangguan kantibmas kata Kapolres, tahun 2018 ada 818 kasus dan tahun 2019 ada 1.017 kasus atau naik 119 kasus (24%). “Sedangkan untuk penyelesaian kasus tahun 2018 ada 608 kasus dan 2019 ada 763 kasus atau naik 115 kasus,” katanya.

Dari segi trend kasus menonjol lanjut Kapolres, juga mengalami kenaikan yakni kasus pencurian tahun 2018 sebanyak 187 kasus naik 222 kasus di tahun 2019. “Kasus penganiayaan 152 kasus di tahun 2018 naik 196 kasus di tahun 2019, kasus sajam tahun sebelumnya hanya 16 kasus naik 39 kasus di tahun 2019 dan kasus narkotika dari 26 kasus naik 27 kasus di 2019,” katanya.

Untuk kasus Lakalantas kata dia, mengalami penurunan dari 145 kasus 2018 menjadi 86 kasus di tahun 2019. “Lakalantas menurun berkat kesadaran masyarakat dan antisipasi personil Satlantas di lapangan,” katanya.

Selain itu, release yang dihadiri seluruh pejabat Polres Bitung juga menyampaikan soal prestasi yang diraih selang 2019 yakni Juara I Polsek sebagai basis deteksi dini, Juara 9 Police Movies Festival, Pengamanan Pemilu 2019, Pengamanan Proyek Strategy dan Pengamanan Festival Pesona Selat Lembeh. “Kami berharap dukungan penuh dari masyarakat, tanpa dukungan masyarakat kinerja yang kami capai tidak akan terwujud,” katanya.

 

Sumber : beritamanado.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.