TNEWS, KOTAMOBAGU – Beredar rekaman video adu mulut antara anggota DPRD Bolmong Febrianto Tangahu dan Tim Satgas Covid-19 Kotamobagu. Dalam rekaman video tersebut, adu mulut terjadi di toko Tita Kotamobagu.
Penyebabnya, diduga karena Febrianto merasa tersinggung atas penertiban tim Satgas terhadap jam pengopreasian toko Tita. Di mana saat itu, Febrianto sedang berbelanja di toko Tita.
Saat dikonfirmasi, Febrianto membenarkan kejadian tersebut. “Jadi ceritanya sore itu, saya sedang membeli minuman bersoda di toko Tita (Kelurahan Kotamobagu). Waktu membeli, karena antriannya panjang, saya disuruh menunggu karena minuman yang saya pesan tak berada di rak pajangan,” kata Anto.
Namun, saat menunggu minuman disiapkan, lewat tim Satgas Covid-19 di depan toko menyeru agar toko segera ditutup, tepat saat dirinya berada di depan toko tersebut. “Waktu itu, tim Satgas teriak-teriak, kan tidak etis seperti itu? Ya saya balas sahutannya,” ucapnya.
Namun, mungkin karena merasa tersinggung Febrianto menyahut, seorang wanita dari tim Satgas Kotamobagu menghampirinya, mengaku merasa tersinggung dengan yang perlakuan Tangahu. “Dia juga terlihat tidak mau disalahkan,” pintanya.
Anto mengakui, adu mulut pun terjadi antara dirinya dan tim satgas covid-19 kotamobagu. “Tapi itu tak berlangsung lama karena menyusul tim Satgas lainnya yang menenangkan situasi,” ujar Anto.
Konni Balamba