TNews, BOLTIM – Dua calon Bupati Boltim yang kalah dalam pilkada 9 Desember 2020, yakni Amalia Landjar dan Suhendro Boromo, harusnya meniru sikap negarawan calon wakil gubernur Sulut Sehan Salim Landjar. Dimana, Eyang (Sehan Landjar) langsung mengakui kekalahan di Pilgub Sulut dan memberikan ucapan selamat kepada pemenang Olly Dondokambey-Steven Kandouw.
Sebagaimana tercermin dari pernyataan Tim Pemenangan paslon Sam Sachrul Mamonto – Oskar Manoppo (SSM-OPPO) Fico Onga. Fico berharap, Ama dan Edo harus menunjukkan sikap negarawan mereka. “Akuilah kekalahan, dan ucapkan selamat kepada SSM-OPPO,” harap Fico kepada paslon Ama – UKP dan Suhendro-Rusdi saat menggelar konferensi pers sore tadi.
Kata Fico, meski belum ada hasil resmi dari KPU, namun sesuai data C1 yang dikantongi tim SSM-OPPO, tak beda dengan data hitungan cepat beberapa lembaga survey. “Kita sudah mengantongi real count berdasarkan C1. Yakni pasangan nomor urut 1 AMA- UKP, meraih 13.682 atau 25,39 persen, SSM-OPPO 21.133 atau 39,83 persen, dan SBRG 16.007 atau 29,83 persen,” kata Fico.
Fico mengatakan, Bupati terpilih nantinya juga akan mengakomodir seluruh ide dan gagasan dari kedua calon yang ada, untuk Boltim lebih bersinar 5 tahun kedepan. “Untuk itu, Bupati dan Wakil Bupati terpilih mengajak supaya ada sikap kenegarawan dari kedua calon yang bertarung di pilkada Boltim kemarin. Selain itu, kita juga akan meminta ide dan gagasan yang dari keduanya untuk seluruh masyarakat Boltim,” jelasnya.
Konni Balamba