Terkenal Enak dan Tahan Lama, Kue Buatan Novi Kebanjiran Orderan

0
268

TNews, Kotamobagu – Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru, Novi Paputungan, warga Kelurahan Motoboi Kecil, Kecamatan Kotamobagu Selatan, mulai kebanjiran orderan jasa pembuatan aneka kue.

Novi mengatakan, hal tersebut biasa terjadi setiap tahun, saat ada perayaan hari besar keagamaan.

“Memang saya sudah prediksi, karna itu sudah kebiasaan tahunan. Mau Idul Fitri atau Natal, pasti orderan akan banyak,” kata Novi, Selasa, (15/12/2020).

Menurut Novi, jasa pembuatan kue ini, bukan hanya dikhususkan kue kering, tapi kue basah dan aneka cemilan hari raya bisa dipesan.

“Memang kue kering selalu ada, tapi kalau untuk jelang hari H pasti permintaannya sudah lebih ke kue basah. Brownis, cake, atau buah segar. Untuk harga variatif, tergantung pesanannya. Yang pasti terjangkau, terutama yang langganan,” tutur Novi.

Keunggulan jasa pembuatan kue Novi adalah, pembuatan yang dijamin kebersihan juga daya tahan kue.

“Rasanya langganan sudah tahu, kalau saya orangnya sangat mengutamakan kebersihan. Selain itu, karna teknik tertentu, biasanya kue buatan saya lebih lama rusak, dan bisa tahan lama,” jelas Novi.

 

Neno Karlina

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.