PJ Bupati Touna Richard Djanggola :Tangani Destructive Fishing Perlu Sinergitas

0
83

TNews, Touna – Banyaknya penangkapan ikan secara ilegal dengan menggunakan Bom atau Destructive Fishing  di wilayah Kabupaten Tojo Una Una selama ini perlu kerjasama dan sinergitas tingggi untuk menanganinya.Hal tersebut dikatakan PJ Bupati Richard Arnaldo Djangola pada rapat Koordinasi pengawasan penanggulangan destructive Fishing yang dilaksanakan di Marina Cotage, Rabu 21/4 kemarin.Dalam penyampaiannya bahwa destructive fishing di Kabupaten Tojo Una una, merupakan kegiatan yang memiliki makna yang sangat penting, terutama dalam upaya bersama untuk menyampaikan visi dan persepsi, dalam penanganan penangkapan ikan secara Ilegal  di Touna,ujarnya. Pada kesempatan itu pula,  Pj Bupati Touna Richard Arnaldo menambahkan, kelak nanti akan tercipta sinergitas mulai dari tingkat kabupaten, provinsi dan pusat dalam penangulangan destructive fishing di Indonesia,tuturnya.

“Untuk itu, atas nama pemerintah Kabupaten Tojo Unauna meyambut baik dan meyampaikan selamat datang, kepada Direktur PPSDKP, Kementrian Kelautan dan Perikanan beserta rombongan, kepala pangkalan PSDKP Bitung yang telah hadir di Touna. Turut hadir Direktur PPSDKP Kemetrian Kelautan dan Perikanan beserta rombongan,Kepala pangkalan PSDKP Bitung, Kapolres Touna, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sulawesi Tengah, Kepala Dinas Perikanan Touna, Kepala Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Lingkungan Hidup Touna, Kepala Balai Taman Nasional Kepulauan Togean, para kepala desa dan lembaga masyarakat Touna.

 

Dales Lantapon

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.