Dibuka Sekda Tahlis, Bappeda Gelar FKP Rancangan Awal RKPD Bolmong Tahun 2022

0
27

ADVETORIAL, BOLMONG — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow (Bolmong) resmi menggelar Forum Konsultasi Publik (FKP) penyusunan rancangan awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2022.

Kegiatan yang diprakarsai Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) tersebut di Gelar di ruang rapak Kantor Bappeda di Lolak, Selasa (16/03/2021).Dibuka secara resmi Sekda Tahlis Gallang, turut diikuti seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Lembaga Vertikal, BUMN, LSM dan Wartawan, serta dilaksanakan secara virtual dengan menggunakan aplikasi Zoom Meeting.

Sekda Tahlis Gallang dalam sambutannya saat membuka kegiatan tersebut mengatakan, Forum Konsultasi Publik merupakan media penyampaian arah kebijakan dan prioritas pembangunan Kabupaten Bolaang Mongondow tahun 2022. “Forum Konsultasi Publik ini untuk mendapatkan masukan, usulan, dan saran untuk kelengkapan perbaikan dan penyempurnaan rancangan awal RKPD Tahun 2022,” ungkapnya.Sementara itu, Kepala Bappeda Yarlis Hatam mengatakan, pelaksanaan kegiatan tersebut dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19. “Kita menerapkan protokol kesehatan dalam rangka pencegahan penularan Covid-19,” kata Yarlis.Pelaksanaan Forum Konsultasi Publik yang dilaksanakan Pemkab Bolmong tersebut kata dia, sesuai amanat Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata Cara Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan Daerah, Tata Cara Evaluasi Rancangan Peraturan Daerah tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah, serta Tata Cara Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah, Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah, dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah.

(Advetorial/Imran Asiaw)

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.