Pemerintah Daerah Berkomitmen Mendukung Program TMMD

0
20

TNews, BITUNG – TMMD merupakan program menuggalnya TNI dan rakyat. Kegiatan ini disebut semakin menyempurnakan program pembangunan yang dijalankan pemerintah daerah dalam misi membangun desa.

Salah satu solusi untuk memberdayakan desa di tingkat lokal terutama desa-desa terpelosok dan terpencil, melalui operasi satgas TMMD.

TMMD turut memberikan pekerjaan kepada masyarakat selain mengangkat potensi ekonomi lokal melalui kegiatan padat karya.

Diharapkan peran serta warga dalam bergotong-royong semakin menumbuhkan rasa memiliki mereka terhadap fasilitas umum desa.

Pemerintah daerah berkomitmen dan mendukung setiap kegiatan TMMD, salah satunya lewat penganggaran di Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD).

Banyak hal baru yang bisa dikerjakan bersama-sama antara pemerintah daerah dan TNI, lewat TMMD, yaitu mengakselerasikan pembangunan di daerah-daerah terpelosok serta meningkat kesejahteraan warga melalui penggunaan infrastruktur desa.(***)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.