Dishub Bolmong Maksimalkan Pembangunan Jalan Akses Bandara

0
61

TOTABUANEWS, BOLMONG – Pembangunan bandar udara (Bandara) di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) terus dilakukan.
Mulai dari pengerjaan runway hingga jalan akses ke bandara tersebut.

“Pembangunan bandara sejauh ini tidak ada kendala, karena semua yang kami siapkan sudah lengkap dan untuk anggaran lewat APBN, dan untuk pembangunan kewenangan dari pemerintah pusat” jelas
Kepala Dinas (Kadis) Perhubungan Bolmong, Ashari Sugeha saat dikonfirmasi, Selas (3/9/2018).

Untuk pengerjaan jalan akses masuk tersebut merupakan inisiatif dari Dinas perhubungan dengan koordinasi tim terpadu.

“Pekerjaan ini melibatkan tim terpadu yang dibentuk lalu,” jelasnya.

Sementara itu, terkait jalan alternatif ke Dusun Ompu Desa Lalow, Sugeha menjelaskan, bahwa pihaknya sudah membuat jalan baru yang nantinya akan melewati sisi bandara.

“Untuk pematangan saat ini ada lima jembatan kecil yang sedang dilaksanakan,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Prasarana Dinas Perhubungan (Dishub) Bolmong, Zulfadhli Binol menjelaskan bahwa jalan akses ke bandara dan Dusun Ompu Desa Lalow sudah melewati survei.

“Nantinya jalan ke Dusun Ompu kedepan bisa menjadi alternatif untuk mengurai kemacetan dan juga jalan tersebut direncanakan akan dibuat jalan lingkar,” singkatnya.

Peliput: Ebby Makalalag

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.