Dua Desa di Bolmong Kecipratan Bantuan Pemerintah Pusat

0
84
Ahmad Yani Damopolii

TOTABUANEWS, BOLMONG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow (Bolmong), terus mendapatkan bantuan dari pemerintah pusat, hasil tersebut juga tidak lepas dari peran Bupati Bolmong, Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow dan Wakil Bupati (Wabup) Yanni Ronny Tuuk.

Kepala Dinas (Kadis) Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Bolmong, Ahmad Yani Damopolii, mengatakan di tahun ini bantuan pemerintah pusat berupa Embung Desa.

“Untuk tahun 2018 ini, kami mendapatkan bantuan Embung Desa. Anggarannya berasal dari pemerintah pusat melalui Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT),” ujarnya, Senin (2/7/2018).

Lanjutnya, untuk wilayah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) hanya Kabupaten Bolmong dan Minsel yang mendapatkan bantuan Embung Desa di Tahun 2018 ini.

“Di bolmong ada Dua Desa yang mendapat bantuan tersebut, yakni Desa Sauk Kecamatan Lolak dan Desa Kinomaligan Kecamatan Dumoga Tengah. Sedangkan satu desa ada di Kabupaten Minsel. Masing-masing desa menerima 270 Juta Rupiah. Jadi total untuk Bolmong 540 Juta Rupiah,” bebernya.

Dirinya berharap bantuan ini bisa dimaksimalkan pihak pemerintah desa dalam membuat kolam penampungan air pertanian guna kepentingan masyarakat setempat.

“Saya berharap kedepan agar embung desa bisa dimaksimalkan bukan hanya sebagai penampung air, namun juga bisa dijadikan destinasi wisata lokal dan tempat budidaya ikan air tawar. Dua desa ini sebagai pilot project, jika bagus akan ada bantuan yang sama di tahun mendatang,” tutupnya.

Sementara itu, Sangadi Desa Sauk, Halik Gobel menyampaikan bahwa sampai saat ini program Embung Desa miliknya sudah mencapai 70 persen.

“Desa saya sudah 70 persen. Sisanya nanti selesai laporan dan peninjauan Dinas PMD apa bisa segera cair atau belum,” singkatnya.

Peliput: Ebby Makalalag (bix)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.