Ini Pesan Bupati Sachrul Mamonto Saat Melantik 34 Pejabat Administrasi dan Fungsional

0
38
Bupati Sachrul Mamonto

TNews, Boltim – Bupati Sam Sachrul Mamonto S.Sos M.Si, secara resmi melantik 34 Aparatur Sipil Negara (ASN) menduduki jabatan tinggi pratama, administrator dan fungsional di lingkup Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Senin 10 Oktober 2022 kemarin, di Aula kantor bupati.

Adapun dua jabatan tinggi pratama yang dilantik Bupati yakni; Kepala Dinas PUPR dipercayakan kepada Haris Pratama Sumanta dan Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) diamanatkan kepada Wiwik Kurnia Dasri Buhari.

Pelantikan dan pengambilan sumpah puluhan pejabat sesuai Surat Keputusan (SK) Bupati Boltim nomor 821.2/B.03/SK/BKPSDM/17/2022 tertanggal 10 Oktober tahun 2022, tentang pemberhentian dan pengangkatan pejabat pimpinan tinggi pratama, administrator dan pengawas serta pejabat fungsional dilingkup Pemkab Boltim.

Bupati Sachrul dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada ASN yang telah dilantik.

“Sekecil apapun jabatan itu perlu disyukuri. Karena dari jutaan orang yang ingin hanya sedikit yang terpilih. Maka gunakan jabatan itu dengan dengan penuh tanggungjawab dan rasa syukur,“ kata bupati.

Bupati mengatakan, mutasi jabatan adalah hal yang lumrah dan biasa terjadi di lingkungan pemerintahan. Oleh karena itu, selama kinerja ASN itu baik maka itu wajib dipertahankan. Tetapi jika kinerjanya kurang baik, maka itu yang perlu diperbaiki.

“Saya tidak pernah menilai orang karena ketidaksukaan akan politik, yang saya nilai itu, orang-orang yang melakukan kesalahan secara administrasi atau pelanggaran kode etik. Ada beberapa yang dimutasi kemarin, karena ada pelanggaran kode etik yang dia lakukan di media sosial. Jadi, bukan soal beda pilihan politik. Stigma-stigma negatif seperti itu yang perlu diluruskan,” jelas bupati.

Bupati juga berpesan kepada pejabat yang baru dilantik, agar menjadi pemimpin yang baik, menjaga martabat dan menjaga citra ASN yang selalu mengayomi dan menyayangi bawahannya.

“Jangan bersikap arogan, tapi bersikap baiklah kepada staf dan bawahan sebagaimana kalian mencintai anak sendiri. Tanamkan ini pada diri kalian, “ pesan bupati.

Hadir juga dalam pelantikan, Asisten III Pemkab Boltim, Drs Rusmin Mokoagow, Anggota DPRD Boltim Samsudin Dama, Kepala SKPD, Kepala Bagian dan para Camat.***

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.