Pemkab Boltim Peringati Maulid Nabi Muhamad SAW 1443 Hijriyah

0
10
Pemkab Boltim saat memperingati maulid nabi muhamad saw

TNews, Boltim – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 hijriyah, bertempat di halaman Kantor Bupati, Jumat (22/10).

Peringatan Maulid Nabi itu mengusung tema, “Dengan semangat Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriyah, kita tingkatkan solidaritas dan kepedulian antar sesama di tengah pandemi Covid-19”.

Bupati Boltim, Sam Sachrul Mamonto dalam sambutannya yang dibacakan Asisten III, Rusmin Mokoagow menyampaikan rasa syukur atas dilaksanakannya peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

“Kegiatan seperti ini harus sering dilaksanakan bukan hanya bersifat ceremony saja, tetapi saya harapkan sebagai bentuk introspeksi diri dan bahan renungan kita agar kecintaan kita kepada Nabi Muhammad SAW betul-betul terlihat dengan menjadikan beliau sebagai suri teladan kita dalam bersikap dan bertingkah laku di atas dunia ini,” ucapnya.

Anggota DPRD Boltim, Samsudin Dama yang juga selaku Ketua PHBI menyampaikan sambutan pada peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Lanjutnya, Pemkab Boltim juga berkomitmen untuk melaksanakan mental spiritual masyarakat, bukan hanya pembangunan fisik saja.

“Karena kami yakin daerah kita dapat sukses dan baik serta senantiasa dalam naungan Allah SWT. Tentunya bila selarasnya pembangunan fisik dan pembangunan dalam bidang agama,” ujarnya.

Ia juga berharap bahwa selain memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW, tak kalah pentingnya adalah bahwa teladan dan petunjuk yang telah beliau wariskan kepada para sahabat, kemudian pada generasi selanjutnya yang saat ini telah sampai kepada kita semua selaku umatnya dapat diamalkan sebanyak mungkin dan sesuai dengan apa yang beliau ajarkan tidak melenceng, tidak dikurangi dan tidak dilebihkan.

“Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang kita laksanakan setiap tahun pada 12 rabiul awal telah menjadi peringatan yang seharusnya dilaksanakan terlepas dari pada pro dan kontra pelaksanaannya. Hal ini menunjukkan sebagai ungkapan kemuliaan, keagungan, kebesaran dan kecintaan umat islam terhadap Nabi Muhammad SAW,” tuturnya.

Pemkab Boltim Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW Boltim Headline

Oleh karena itu, dengan momentum Maulid Nabi Muhammad ini marilah mengintrospeksi diri karena begitu banyak musibah yang terjadi akhir-akhir ini termasuk pandemi Covid-19 yang masih masif penyebarannya.

“Ini semua adalah peringatan dari Allah SWT olehnya saya mengajak kepada segenap kaum muslimin untuk senantiasa mendalami dan melaksanakan ajaran islam secara benar dan Mari kita jadikan maulid Nabi Muhammad SAW ini sebagai motifasi untuk kembali meneladani nilai-nilai akhlakul karimah dan kemudian diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari,” tutupnya.

Turut hadir dalam kegitan ini, anggota DPRD Boltim, Samsudin Dama yang juga selaku Ketua PHBI Boltim, Kapolres Boltim, Kemenag Boltim, Ketua MUI, Ketua NU, Ketua Muhammadiyah, Staff khusus Bupati Boltim serta para Pejabat di Lingkungan Pemkab Boltim.

 

(Iki)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.