Bupati VAP Simbolisasi 20 Penerima Dana Duka Se-Minut

0
127

Dipersiapkan Dana 955 Juta Rupiah ke Rekening Penerima

TNews, Minut – Penantian 637 ahli waris warga yang diusulkan menerima santunan Dana Duka yang adalah program Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Utara (Minut) tahun 2019, akhirnya direalisasikan melalui penyerahan secara simbolis bantuan Dana Duka, oleh bupati Minut DR. (H.C) Vonnie Anneke Panambunan,STh (VAP) kepada 20 keluarga ahli waris penerima manfaat di Kantor Bapelitbang Minut, Jumat (15/05/2020), dengan protokoler Pshycal Distancing penanganan penyebaran Virus Corona.

Bupati VAP dengan mengenakan masker hitam mengatakan, jumlah bantuan yang dikucurkan ini adalah 955 juta rupiah yang diserahkan secara bertahap ke rekening masing-masing penerima di semua kecamatan se-Minut sebesar 1,5 juta rupiah, dengan memperhatikan protokoler Kesehatan dalam penanganan penyebaran Virus Corona, yang saat ini dalam penerapan Pshycal Distancing.

‘’Dengan alasan pelaksanaan Pshycal Distancing atau juga Social Distancing sesuai standar Kesehatan WHO, maka penyaluran dana duka dilakukan secara bertahap ke semua kecamatan, jadi diharapkan keluarga ahli waris penerima untuk bersabar menunggu giliran dana duka masuk langsung ke rekening penerima. Kenapa secara non tunai, ini juga berguna bagi pengawasan serta menghindari terjadinya pemotongan atau pungli,’’ kata bupati.

Selanjutnya VAP menyebutkan permohonan maaf kepada keluarga yang berduka atas ketidak hadiran dirinya Bersama dengan keluarga dalam kedukaan. ‘’Saya memohon maaf tidak hadir, namun doa dan harapan saya untuk masyarakat tetap menjadi yang utama dan semoga dana ini dapat dipergunakan untuk kebutuhan duka keluarga yang ditinggalkan oleh sanak kaluarga,’’ ujar VAP.

Sementara itu secara terpisah, kepala Badan Keuangan Minut Petrus Macarau, SE, MM, mengatakan, pihaknya telah mencairkan dana sesuai dengan kebutuhan pembayaran dana duka dan siap disalurkan oleh pengelolah, ke masing-masing rekening yang memenuhi syarat sebagai rekening ahli waris sesuai dengan verifikasi yang dilakukan sebelumnya. ‘’Dana telah tersedia, namun penyaluran secara non tunai ke rekening masing-masing ahli waris secara bertahap,’’ kata Macarau.

Kabag Kesra dr. Alain Beyah sebagai pengelolah bantuan Dana Duka menyebutkan, dalam pengusulan memang belum seluruhnya terakomodir sebab baru 637 penerima yang akan direalisasikan, sementara masih ada yang nantinya diusulkan dalam anggaran perubahan APBD Minut 2020 mendatang .  Hadir dalam penyerahan dana duka, Sekda Minut Ir. Jemmy Kuhu dan  Kepala Bagian Kesra dr. Alain  Beyah dan sejumlah pejabat esalon II dan III di lingkup Pemkab Minut. (PCV)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.