85 Pedagang Pasar 23 Maret Di-Rapid Test

0
57

TNews, KOTAMOBAGU – Sebanyak 85 orang pedagang di Pasar 23 Maret Kota Kotamobagu melakukan Rapid Test atau tes cepat Covid-19 yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Kotamobagu, Kamis (28/5).

Kepala Dinkes dr Tanty Korompot mengatakan, Rapid Test ini dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran Virus Corona di Kotamobagu. “Sebelumnya di beberapa pertokoan sudah kita Rapid dan hari ini giliran pedagang di Pasar 23 Maret,” ungkapnya.

Dirinya menerangkan, untuk pedagang di Pasar Serasi Kotamobagu nanti akan di Rapid besok. “Kita sudah menyiapkan 600 alat Rapid Test untuk melakukan pengecekan darah para pedagang, untuk pedagang di Pasar Serasi sendiri nanti akan di Rapid besok karena keterbatasan waktu hari ini. Hasilnya sendiri, nanti akan kita umumkan malam nanti,” terangnya.

 

Neno Karlina

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.