Bisnis Ikan Hias Mulai Marak di Pasaran Kotamobagu

0
603

TOTABUAN.NEWS, KOTAMOBAGU — Bisnis Penjualan Ikan Hias mulai marak di Kota Kotamobagu. Hal ini mendorong Anwar Raiya (31), warga Kelurahan Gogagoman Kecamatan Kotamobagu Barat, untuk adu keberuntungan lewat bisnis ini.

Sempat menjadi penjual pakaian keliling, Anwar yang mulai tertarik meliat bisnis ika hias, akhirnya memutuskan menjadi agen penjualan ikan Hias di Kotamobagu, mulai menyupley ke penjual Ikan Hias di BMR.

Ditemui di tempat usahanya, Jumat (24/08/2018), Anwar mengaku bisa mendapatkan omset hingga 5 jutaan perbulannya.”Usaha ini baru saya jalani kurang lebih 3 bulan terakhir,namun Alhamdullilah ternyata bisnis ini cukup menjanjikan,” ucap Anwar.

Untuk memenuhi permintaan Pelanggan, Anwar menyediakan 18 jenis benih Ikan mulai dari Mas Koi, Komet, Cupang, Bawel, Refin, Ghost Black, Petra, Gurame, Maskoki hingga jenis ikan hias Naga.

Anwar menyebut Ikan hias miliknya ini di jual dengan harga mulai dari yang paling murah Rp 5 ribu rupiah hingga yang paling mahal Rp 100 ribu rupiah perekor.
“Harganya variasi tergantung jenis dan ukuran,”kata Anwar.

Dalam sebulan Anwar menggeluarkan biaya operasional sampai 1 juta Rupiah.” Biaya ini mulai dari pelet,dan biaya ongkos kirim bibit ikan yang dipesan dari Kota Surabaya dan Kediri,” tutup Anwar.

Peliput: Neno Karlina

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.