DBD ‘Ancam’ Warga Kotamobagu

0
52

TOTABUANEWS, KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk lebih waspada terhadap ancaman penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD). Pasalnya, kini daerah  Kotamobagu sering diguyur hujan, dan cuaca seperti ini adalah salah satu faktor pemicu menyebarnya  penyakit tersebut.

Menurut Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes), dr Haris Mingilong, selain imbauan, pihaknya juga akan melakukan pengasapan (fogging). “Kita akan lakukan pencegahan penyebaran DBD, dengan pengasapan atau foging. Secepatnya akan kita laksanakan,” kata Haris, kemarin.

Ia mengatakan, untuk wilayah kotamobagu sendiri ada beberapa titik yang sangat berpotensi, timbulnya penyakit, sehingga dilakukan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN). “Kita awali di Kecamatan Kotamobagu Barat,” ungkapnya.

Disisi lain, Ia menambahkan bahwa pihaknya juga akan turun melakukan sosialisasi, cara penanganan atau pencegahan penyakit tersebut. Termasuk penerapan 3 M (Menguras, Menutup, Mengubur). ” Kalau lingkungan kita sehat dan bersih maka jauh dari ancaman penyakit termasuk DBD,” pungkasnya.

Tim Totabuanews

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.