Pembelajaran Tatap Muka Dibuka Juli, Rukmini: Ingatkan Perketat Prokes

0
104

KOTAMOBAGU – Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI menyatakan bahwa tahun ajaran baru bulan Juli 2021 mendatang, Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) tatap muka secara terbatas sudah bisa dilakukan.

Meski begitu, Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu sudah terlebih dahulu melaksanakan pembelajaran tatap muka terbatas sejak 8 Februari 2021 di beberapa sekolah yang ada.

Kepala Dinas Pendidikan dan Budaya (Disdikbud) Kotamobagu Dra. Rukmini Simbala, MAP mengatakan, bahwa sekolah di Kotamobagu sudah melaksanakan pembelajaran tatap muka sejak 8 Februari 2021 tetapi masih terbatas.

“Sekolah di Kotamobagu sudah melaksanakan pembelajaran tatap muka. Untuk Sekolah dasar (SD) sehari 5 orang, SMP sehari 10 orang namun diadakan shift, karena proses pembelajaran hanya dilaksanakan 3 jam sehari” kata Rukmini.

Rukmini juga menambahkan, meski pembelajaran tatap muka dilakukan Juli nanti, kami sudah mengambil kebijakan melaksanakan pembelajaran tatap muka sejak Februari.

“Kami bermohon kepada ibu Walikota, untuk melaksanakan pembelajaran tatap muka, karena untuk pembelajaran tatap muka dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) itu dilaksanakan Juli tahun ajaran 2021/2022 ,” ujar Rukmini.

Lanjutnya, untuk seluruh Indonesia pembelajaran tatap muka hanya 50 persen, itupun dari 50 persen yang mengikuti jika ada persetujuan dari orang tua siswa.

“Jadi harus ada persetujuan dan surat pernyataan dari orang tua, karena jika ada orang tua yang tidak setuju akan dikunjungi oleh guru di rumah dan akan dilakukan pembelajaran Luar Jaringan (Luring) atau Dalam Jaringan (Daring),” ungkapnya.

Tentunya dengan diadakan pembelajaran tatap muka ini harus tetap memperhatikan protokol kesehatan yang berlaku. Siswa/siswi harus menerapkan 3M, menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak. Hal ini lantaran masa pandemi COVID-19 mengharuskan setiap orang harus mengubah kebiasaan dalam masa new normal ini.

Taufik Paputungan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.