Pemkot Gelar Bimtek Penyusunan Road Map Tahun 2021-2025

0
29

TNews, Kotamobagu—Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu menggelar kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Penyusunan Road Map Reformasi Birokrasi Pemerintah Daerah Tahun 2021-2025, bertempat di Aula Rumah Dinas Wali Kota Kotamobagu, Rabu (13/10).

Kegiatan ini dibuka langsung Wali Kota Kotamobagu, Ir Tatong Bara, didampingi Sekretaris Daerah Sande Dodo, Asisten I Teddy Makalalag. Turut hadir para pimpinan OPD Pemkot Kotamobagu. Pada kegiatan tersebut, Pemkot juga menghadirkan narasumber dari Biro Organisasi Sekretariat Provinsi Sulawesi Utara, Nelson Singkara.

Kepala Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Kota Kotamobagu, Andi Abasi mengatakan dasar kegiatan Bimtek ini adalah Permenpan-RB Nomor 25 tahun 2020 tentang Road Map Reformasi Birokrasi tahun 2020-2024. Dimana tiap-tiap daerah wajib menyusun Road Map Reformasi Birokrasi.

“Tujuan kegiatan adalah memberi arahan pelaksanaan reformasi birokrasi Pemerintah Kota Kotamobagu agar berjalan secara efektif, efisien, terukur, konsisten, terintegrasi, melembaga dan berkelanjutan, ” ujar Andi.

Andi menjelaskan, bahwa Road Map Reformasi ini adalah grand design reformasi birokrasi yang disusun dan dilakukan setiap 5 tahun sekali.

“Road map merupakan rencana rinci reformasi birokrasi dari satu tahapan ke tahapan selanjutnya selama lima tahun dengan sasaran per tahun yang jelas, ” jelasnya.

Semoga dengan kegiatan Bimtek ini, kata Andi, bisa memperoleh hasil yang maksimal, sebagaimana harapan ibu Walikota.

“Dengan hasil yang ingin dicapai antara lain terlaksananya reformasi birokrasi di lingkungan pemerintah kota kotamobagu, ” pungkasnya. (fik)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.