Rabu, DMR Dilantik Wakil Ketua DPRD Minut

0
497

DMR : Terima Kasih Ketum dan Jajaran Pengurus DPP Partai Nasdem

TNews, Minut – Sekretaris Fraksi Partai Nasdem di DPRD Kabupaten Minahasa Utara (Minut) Daniel Mattew Rumumpe (DMR), dipastikan Rabu pekan ini, resmi menjabat salah satu pimpinan dewan, setelah nama DMR dibacakan pada sidang paripurna beberapa waktu lalu untuk mengisi jabatan wakil ketua yang adalah representasi partai Nasdem.

Perihal pelantikan ini disampaikan Sekertaris Dewan Minut Jossi Kawengian Senin (23/11/2020). Kawengian menyebutkan ada agenda pelantikan wakil ketua dewan, yang direncanakan pada hari rabu nanti. Kepastian pelantikan ini, menyusul ditanda tanganinya surat persetujuan ketua DPRD dan menyesuaikan dengan pengadilan untuk waktu pelantikan itu.
“Surat persetujuan dari Ketua DPRD Minut sudah ditanda tangani, dan saat ini sementara dikomunikasikan dengan pengadilan untuk kepastian waktu pelantikan. Dan kami sudah memastikan rencanakan pelantikan ini pada hari Rabu pekan ini,” kata Kawengian.
Selanjutnya mantan kadis PU Minut ini menyebutkan, berdasarkan agenda badan musyawarah pelaksanaan pelantikan akan disesuaikan bersamaan dengan paripurna tahap 1 (satu) APBD induk tahun 2021.
“Agenda pelantikan juga akan bersamaan dengan paripurna tahap pertama anggaran pendapatan dan belanja daerah tahun 2021,” imbuh Sekwan.
Daniel Matthew Rumumpe yang adalah salah satu personil Komisi 1 mengungkapkan rasa terima kasih kepada ketua umum dan jajaran pengurus DPP Partai Nasdem yang mempercayakan dirinya untuk duduk sebagai wakil ketua dewan Minut.
“Tentunya yang menjadi amanat pimpinan dari pusat, provinsi dan kabupaten Minahasa Utara akan kami jalankan dengan penuh tanggung jawab. Apalagi mengahadapi Pilkada Minut, calon dari partai nasdem wajib untuk dimenangkan, terima kasih Ketua Umum dan Jajaran Pengurus DPP, DPW Sulut dan DPD Minut serta Ketua DPRD Minut,” tutur Bos Kit sapaan akrabnya.
Sementara itu, penunjukan terhadap dirinya sebagai wakil ketua dewan karena menggantikan Shintia Rumumpe sang kakak, yang mundur dari anggota Dewan untuk mencalonkan diri sebagai Bupati Minut yang saat ini berpasangan dengan Netty Agnes Pantouw. (PCV)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.