Gubernur Olly Dondokambey Resmikan RS Dr JH Awaloei

0
361

TNews, SULUT – Sulawesi Utara (Sulut), ketambahan satu Rumah Sakit Umum (RSU) baru, setelah diresmikan Gubernur Sulut Olly Dondokambey, SE. RSU yg diresmikan, Rabu (10/6/2020) oleh Gubernur Olly Dondokambey itu diberi nama RSU Dr JH Awaloei terletak di Desa Tateli, Kabupaten Minahasa.

RSU Dr JH Awaloei dilengkapi fasilitas 180 tempat tidur pasien. 50 tempat tidur di antaranya diperuntukkan pasien penderita Covid – 19.

Pada kesempatan itu Bupati Kabupaten Minahasa Royke Octavinus Roring, menandatangi prasasti peresmian rumah sakit.

Sementara itu, Gubernur memberikan apresiasi pemilik RSU Dr JH Waloei– warga Sulut yang melakukan investasi membangun fasilitas kesehatan modern. Hadirnya RS Dr JH Awaloei di Tateli diyakini Olly akan sangat membantu pemerintah dalam penanggulangan COVID-19 di Sulut. “Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara bersyukur karena ada putera daerah berinvestasi membangun sarana dan prasarana  seperti Rumah Sakit Dr JH Awaloei ini,” kata Olly.

Sebab menurut Olly, Sulut menjadi dearah kunjungan wisata, dan juga menjadi rumah sakit rujukan. Diharapkan pengelolaan manajen juga sesuai dgn bangunannya yang bagus dan bermanfaat bagi masyarakat Sulut.

“Karena kita tahu Sulut ini menjadi daerah kunjungan wisata daerah kunjungan wilayah timur juga disini menjadi rumah sakit rujukan disini. Tentunya kami sangat harapkan pengelolaan manajemennya juga sesuai dengan bangunannya bagus sehingga manfaat bagi masyarakat Sulut,” ujar Olly.

Olly juga mengapresiasi dukungan pihak RS Dr JH Awaloei yang berkomitmen melayani program BPJS dan membantu penanganan COVID-19 di Sulut. “Kita kan tidak tahu sampai dimana pasien COVID-19 yang ada dan tentunya kita harus siapkan sarana prasarana. Pemerintah menyiapkan tetapi sangat berterimakasih kalau ada pihak swasta yang mau juga ikut bersama sama dengan pemerintah menyiapkan sarana prasarana ini,” kuncinya.

Turut hadir dalam acara ini Ketua DPRD Sulut Andrei Angouw, anggota DPRD Sulut Wenny Lumentut, Bupati Minahasa Royke Roring, Dirut RSUP Kandouw, Dirut RS Pancaran Kasih, Dekan Fakultas Kedokteran Unsrat Manado, para kerabat dan dokter sejawat Dr JH Awaloei. (Ke)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.