VAP-HR Hadiri Silahturahmi Kebangsaan

0
57

TNews, Manado – Silaturahmi Kebangsaan yang digagas Kapolda Sulawesi Utara Irjenpol Drs. R.Z. Panca Putra SH, MSi dalam rangka Menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2020, Selasa (22/09/2020) di Hotel Peninsula Manado dihadiri Ketua DPW Partai Nasdem Sulawesi Utara Maxmilian J Lomban, didampingi bakal pasangan calon gubernur Vonny Anneke Panambunan dan Pdt. Hendry Runtuwene, bakal calon wakil gubernur, Sekretaris DPW Partai Keadilan Sejahtera Sulawesi Utara Iswan Dama, terlihat hadir dalam silahturahmi tersebut.
VAP yang hadir bersama pasangannya Pdt Hendry Runtuwene bersyukur mendapat undangan kegiatan yang sangat positif dan dirinya sangat menghormati undangan Kapolda Sulut.
“Ini bentuk kepatuhan dan penghormatan kami atas undangan pak Kapolda, Kami hadiri kegiatan Silahturahmi Kebangsaan ini, adalah bentuk ketaatan kami pada setiap regulasi yang mengatur Pilkada Serentak 2020,” kata mantan Sekretaris Umum BPS GMIM tersebut.

Setelah menerima arahan Kapolda, bakal paslon VAP-HR, Ketua DPW Partai Nasdem MJL sebagai partai pengusung membubuhkan tanda tangan pada spanduk besar berisi Pernyataan Kesepakatan yang telah disiapkan.
Ikut bertanda-tangan, pihak penyelenggara yaitu KPUD, Bawaslu, para bakal pasangan calon, juga tokoh agama yang hadir. (PCV/***)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.