Beranda blog Halaman 3597

KPU Kotamobagu Temukan Satu Kertas Suara Rusak

0
ILUSTRASI SURAT SUARA

TOTABUAN.NEWS, KOTAMOBAGU – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kotamobagu, menemukan satu kertas suara rusak saat pelipatan, Rabu (30/5/2018).

Sejak pukul 08.00 Wita, pekerja mulai melakukan pelipatan kertas suara, Satu persatu dibuka untuk dilakukan pengecekan lubang, robek dan tinta.

“Kami baru menemukan satu kertas suara rusak dari ribuan lembar yang dilipat,” ujar Komisioner KPU Kotamobagu, bidang Logistik, Ridwan Kalaw.

Kata dia, rusaknya di bagian pinggiran kertas. Jumlah kertas yang sudah dilipat, 74.065 lembar sisanya 16.000 lembar.

Lanjut Ridwan, kemungkinan dalam waktu dekat 90.065 lembar, akan selesai dilipat.

Ketua KPU Kotamobagu, Nova Tamon mengatakan, kertas suara pemilihan wali kota dan wakil wali kota yang rusak akan dikumpulkan dan ditukar kembali. Karena untuk memenuhi jumlah kuota.

“Untuk sementara jumlah kertas rusak yang masuk masih kurang. Serta kondisinya hanya robek,” ujar Nova Tamon.

 

TIM TOTABUANEWS

Kembali Diguyur Hujan, BPBD Bolmut Imbau Masyarakat Waspada Bencana

0
Musliman Datukramat

TOTABUANEWS, BOLMUT – Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) sampai hari ini selasa 29/5 pukul 07:55 diguyur hujan dengan intensitas tinggi, bahkan menurut salah satu warga desa Biontong, Bating Lahati dalam seminggu ini sudah tiga kali sungai di desa Biontong banjir dan menghantam tanaman perkebunan.

“Dalam satu minggu ini sudah tiga kali sungai di desa kami meluap dan menghantam tanaman jagung, walaupun tidak meluap sampai dirumah namun kami merasa rugi karena jagung kami rusak,” ujarnya.

Sementara itu pemerintah daerah kabupaten Bolmut lewat Badan Penagulangan Bencana Daerah (BPBD) terus mengimbau agar warga berhati-hati dan tetap waspada akan datang bencana banjir seperti biasanya.

“tetap waspada dan terus pantauw aliran sungai yang meluap dan khususnya para petani jika keadaan tidak memungkinkan seperti hujan deras dan angin kencang agar jagan ada dulu yang berpergian begitu juga degan nelayan,”imbau Kepala BPBD Bolmut Musliman Datukramat selasa 29/5/2018.

Iapun menambahkan, pemerintah daerah sampai saat ini terus memantau keadaan dan selalu siap siaga jika sewaktu-waktu terjadi bencana.

“Jika sewaktu-waktu terjadi bencana maka segeralah melapor ke pemerintah desa setempat, karena kami selalu berkoordinasi langsung ke pemerintah desa, baik camat maupun sangadi, karena sampai saat ini kami selalu siap siaga untuk turun langsung lapangan jika masyarakat membutuhkan,”tambahnya.

Peliput : Fadlan Ibunu

Dekab Bolmut Ajak Masyarakat Pantau Pedagang Nakal

0
Muliyadi Pamili SH

TOTABUANEWS, BOLMUT – Dewan Perwakilam Rakyat Daerah kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) mengajak kepada seluruh masyarakat untuk memantau pedagang yang sering curang didalam melancarkan aksi daganganya.

Hal tersebut diungkapkan salah satu wakil rakyat Muliyadi Pamili menyusul banyaknya keluhan masyarakat soal kelangkaan gas LPG 3Kg setiap tahun memasuki lebaran idul fitri.

“Setiap tahun banyak masyarakat yang sering mengeluh kelangkaan gas lpg 3Kg terutama jelang idul fitri, sehingga saya mengajak masyarakat agar mengawasi tempat-tempat penjualan gas Lpg 3Kg, dan apabila pedagang tersebut terbukti dengan sengaja menimbun gas maka silahkan masyarakat segera melapor kepada kami di DPRD,” ujar Pamili selasa 29/5/2018.

Ditambahkanya, jika ada pedagang yang terbukti menimbun ataupun dengan sengaja memainkan harga gas lpg 3Kg tidak sesuai dengan aturan maka DPRD akan memangil pedagang tersebut.

“Jika ada pedagang nakal maka kami siap akan memproses pedagang tersebut sesuai dengan aturan,”tambah Pamili.

Peliput : Fadlan Ibunu

Panwaslu Bolmut Terus Pantau Kampanye Dibulan Ramadan

0
Eddi Posangi

TOTABUANNEWS, BOLMUT – Pelaksanaan Kampanye oleh pasangan calon (Paslon) Bupati dan wakil Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) selama bulan ramadan yang telah diatur jadwalnya oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) terus dipantau Panwaslu Bolmut.

Menurut ketua Panwaslu Bolmut Eddi Posangi, Selasa 29/5/2018. Pelaksanaan kampanye dibulan ramadan merupakan salah satu agenda program KPU yang telah terjadwalkan, sehingga mau tidak mau pihaknya terus mengawasi kegiatan tersebut.

“Pelaksanaan kampanye yang bertepatan dengan bulan suci ramadhan 1439 H, sudah mengacu pada PKPU Nomor 4 Tahun 2017  tentang Kampanye Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah, sehingga dari panwaslu itu sendiri sekalipun dibulan ramadan terus mengawal dan mengawasi kegiatan tersebut,” ujar Posangi

Iapun menambahkan khusus kampanye dibulan ramadan, Panwaslu bersama KPUD Bolmut telah bekerja sama untuk mengawal kegiatan kampanye tersebut.

“Dalam bulan ramadan ini rentan sekali dengan politik uang, dengan modus seperti sedekah, infak, bagi-bagi sembako dan lainnya. Dan ini adalah kerja dari teman-teman Panwaslu serta kerjasama kita semua termasuk masyarakat untuk mengawasinya”, tambah Posangi.

Peliput : Fadlan Ibunu

Jelang Lebaran Masyarakat Bolmut Diimbau Jaga Silaturahmi

0
Suriansyah Korompot

TOTABUANEWS, BOLMUT – Pemerintah kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) mengimbau kepada seluruh masyarakat mulai dari kecamatan Sangkub sampai Pinogaluman agar tetap menjaga silaturahmi antar sesama. Hal ini disampaikan langsung Plt Bupati Bolmut Suriansyah Korompot SH, Selasa 29/5/2018.

“Sekarang ini kita memasuki pertengahan bulan suci ramadan dan tak akan lama lagi kita semua khususnya umat muslim akan menyambut hari raya idul fitri maka perkuat tali silaturahmi kita semua agar terjauhi dari sifat iri dan dengki,” ujar Suriansyah.

Dijelaskanya, tanpa dipungkir walaupun umat muslim sekarang ini dalam keadaan menjalankan ibadah puasa dan tak akan lama lagi menyambut hari raya idul fitri, namun disisi lain Bolmut akan menghadapi pemilihan umum kepala daerah serentak.

“Walaupun kita menghadapi perbedaan didalam berdemokrasi namun dibulan suci ramadan ini tetap jaga silaturahmi apalagi tak akan lama lagi kita akan menghadapi hari raya idul fitri,” jelas Suriansyah.

Peliput : Fadlan Ibunu

Libur Sekolah, Pemda Bolmut Larang Siswa Balap Liar

0
Abdul Nazzarudin Maloho

TOTABUANEWS, BOLMUT – Jelang libur sekolah dalam rangka hari raya idul fitri,  pemerintah kabupaten Bolmut mengimbau para murid khususnya SMA sederajad agar tidak melakukan drak motor liar. Hal tersebut dikatakan langsung kepala dinas Pendidikan Dan Kebudayaan (Dikbud) Bolmut Abdul Nazzaruddin Maloho Msi, Selasa 29/5/2018.

“Menyusul banyaknya drag-drag liar yang dilakukan para siswa, saya menegaskan akan memberikan hukuman jika itu terjadi seperti tahun-tahun yang lalu, apalagi menjelang lebaran tahun ini,” ujar Maloho.

Iapun meminta kepada seluruh para guru yang berada di wilayah Bolmut agar terus memberikan peringatan kepada siswa soal perilaku yang tek terpuji tersebut.

“Segera antisipasi para siswa, agar drak-drak motor yang dilakukan para siswa menjelang idul fitri ini tidak akan terjadi lagi, karena efeknya nanti bukan hanya bisa merugikan diri sendiri namun penguna lalulintas juga akan tergangu,” tambah Maloho.

Peliput : Fadlan Ibunu

Masyarakat Diminta Jaga kebersihan Kawasan Wisata Pantai Batu Pinagut

0
Sofianto Ponogoa
TOTABUANEWS, BOLMUT – Pemerintah kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) meminta kepada seluruh masyarakat yang berada di seputaran wilayah wisata pantai batu pinagut untuk tetap terus menjaga keindahan alam dan kebersihan pantai. Hal ini disampaikan langsung kepala dinas parawisata Bolmut, Sofianto Ponogoa Spd saat bersua degan TOTABUANEWS, Selasa 29/05/2018.
“Memang tanpa dipungkiri saat ini keindahan pantai wisata batu pinagut sudah tidak seperti biasanya, masih ada juga sampah berserakan yang sering dibuang sembarang tempat yang mengganggu keindahan pantai, sehingga saya sangat berharap agar masyarakat sadar akan kebersihan serta menjaga keindahan alam sekitar pantai ini,” ujar Ponogoa.
Ditambahkanya pula, memasuki pertegahan puasa atau jelang lebaran setiap tahunnya masyarakat Bolmut maupun diluar akan meramaikan pantai batu pinagut.
“Makanya, dari sekarang ini mari kita semua menjaga keindahan pantai agar wisatawan dari luar bisa juga ikut meramaikan pantai wisata batu pinagut  tersebut,” tambah Ponogoa.
 
 
Peliput : Fadlan Ibunu

Ironi Surga Bumi Porodisa

0

Sebutannya saja Bumi Porodisa, bahasa yang diserap dari kata paradise. Kepingan surga. Konon sebutan ini selalu diungkapkan pelaut Portugis ketika melakukan pelayaran sepanjang Kepulauan Talaud. Paradise atau surga yang oleh masyarakat Kabupaten Kepulauan Talaud disebut Porodisa atau Tanah Porodisa, memiliki banyak potensi wisata.

Kabupaten Talaud berada di pulau Sulawesi dan pulau Mindanao Republik Philipina. Melonguane adalah ibu kota Kabupaten Kepulauan Talaud, dengan jarak sekitar 271 mil laut dari kota Manado. Disebut juga daerah maritim dengan luas laut 37.800 persegi dan dikategorikan sebagai masyarakat nelayan dan bertani dengan pendapatan terbesar berasal dari sektor kelautan. Perjalanan ke Talaud dapat ditempuh dengan menggunakan transportasi udara dan laut. Selain wisata alam sebagai potensi daya tarik terbesar yang dimiliki oleh Kabupaten Kepulauan Talaud, wisata adat dan budaya yang kental dan masih dimiliki oleh masyarakat, juga menjadi daya tarik wisata yang tidak kalah popular. Salah satunya adalah budaya Mane’e yaitu penangkapan ikan secara tradisional.

Talaud sudah ditetapkan sebagai destinasi wisata perbatasan oleh Kementerian Pariwisata. Ya, Talaud memang istimewa. Sangat pas ditetapkan menjadi destinasi wisata daerah perbatasan. Daerahnya berbatasan langsung dengan Filipina. Sangat cocok untuk wisata perbatasan mengingat pesona alam bibir Laut Pasifik yang indah tersaji di sana. Selain festival adat Mane’e dan Pulau Intata, Kabupaten Kepulauan Talaud juga memiliki Pulau Sara dengan hamparan pasir putih dengan terumbu karang dan ikan terlihat jelas dari permukaan laut, dan sangat cocok untuk diving dan snorkeling. Objek wisata lainnya adalah Gunung Piapi dan Batu Ular di Desa Pulutan, yang sering dikaitkan dengan cerita nenek moyang terkait asal mula terbentuknya Kabupaten Kepulauan Talaud. Budidaya tanaman pisang abaka di Kecamatan Essang, sebagai bahan baku uang kertas dolar. Tari Barek, Tari Sasaroho, Tari Bara, Musik Bambu Entel, tradisi Manami/Maniu. Sebagai daerah kepulauan, Talaud memiliki banyak potensi wisata alam pantai, air terjun dan lanskap lainnya. Berikut diuraikan beberapa yang menonjol.

 

Pulau Sara
Pulau sara terdiri dari 2 bagian yaitu sara besar dan sara kecil. Pulau ini sangat cocok untuk rekreasi bawah air seperti snorkling dan diving. Warna biru laut yang bisa menyejukan mata bila melihat serta pasir pantai yang halus bagaikan tepung, bisa memanjakan diri.

Pulau Intata
Pulau intata yaitu pulau tak berpenghuni yang terlerak di Talaud desa kakorotan. Pulau ini memiliki keindahan pantai, keanekaragaman ikan dan terumbu karang. Pada pulau ini biasanya diadakan festifal adat Mane’e yang merupakan agenda wisata tahunan.

Batu Kepala Ular (Puangkatoan)
Puang Katoan (Batu kepala ular) merupakan salah satu objek wisata yang ada di Talaud di desa Pulutan. Yaitu batu yang berbentuk badan ular raksasa.

Pulau Napombaru
Ada begitu banyak tempat yang ada di Talaud dan masih terjaga. Salah satu tempat yang paling unik dan jarang di datangi yaitu pulau Napombaru. Napombaru merupakan gunung bawah laut aktif, kenapa masyarakat menyebutnya pulau napombaru? Napombaru berasal dari kata Napo (pulau karang atau kumpulan batu karang) dan Baru atau balu (berubah). Karena Pulau ini sering berubah-ubah atau biasa akan terlihat/ muncul ketika air sedang surut menyerupai sebuah pulau dan pulau ini akan menghilang ketika air pasang.

Meskipun mememiliki tempat-tempat wisata yang indah, serta berpotensi untuk dikembangkan, banyak masyarakat yang masih belum mengetahui daya tarik wisata tersebut. Guna memajukan pariwisata di Kabupaten Kepulauan Talaud. Kondisi ini pun yang sampai sekarang masih dikembangkan oleh pemerintah karena banyak hambatan yang ada. Pemerintah berusaha keras melakukan berbagai langkah kearah pengembangan, namun hasilnya belum optimal karena berbagai faktor. Misalnya minimnya sarana dan pra-sarana dalam mendukung kegiatan pariwisata, listrik, jalan, telepon, toilet, masih kurang bahkan banyak yang sudah rusak, kurangnya perhatian dari pihak pemerintah setempat dalam membangun infrastruktur serta pengembangan objek wisata yang sudah ada (objek wisata berupa peninggalan sejarah) dan meningkatkan kualitas SDM, serta bencana alam yang tidak dapat di prediksi dan bisa datang kapan saja

Beberapa kendala di atas memerlukan strategi yang tepat guna memecahkan bermacam-macam kendala yang ada. Strategi atau cara untuk pengembangan yang berupa: perbaikan dan penambahan infrastruktur dasar seperti, pengaspalan pada jalan-jalan utama yang menghubungkan setiap desa pada satu kecamatan dan antar kabupaten, lampu jalan, pembangunan dan perbaikan dermaga serta tempat peristirahatan pada objek wisata secara keseluruhan di daerah Kabupaten Kepulauan Talaud, termasuk pulau tidak berpenghuni (Pulau Sarra, Pulau Intata).

Upaya penyediaan listrik khususnya di kota melonguane sendiri dan bagi masyarakat di pelosok desa (Pulau Kakorotan, Pulau Karakelang-Kecamatan Nanusa), dan perbaikan jaringan telekomunikasi. Penyediaan tempat sampah dan toilet serta konter informasi yang mutlak perlu ada pada setiap objek wisata. Peningkatan jasa layanan akomodasi pada hotel, penginapan, tempat makan, penambahan rute dan waktu penerbangan dan perbaikan layanan dalam pelayaran kapal laut dari dan menuju ke Kabupaten Kepulauan Talaud, serta penyediaan jasa layanan organisasi kepariwisataan yang nantinya mengkoordinir kegiatan pariwisata para pengunjung selama berada di Kabupaten Kepulauan Talaud.

Christi Rumengan
Mahasiswa Fakultas Bioteknologi UKDW - Yogyakarta

Disnakertrans Bolmong: PT Conch Masih Buka Lamaran

0
Ramlah Mokodongan
Ramlah Mokodongan

TOTABUANEWS, BOLMONG – Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), Tahun 2017 lalu telah mencapai 1.700an lebih yang memasukkan berkas lamaran Pekerjaan di PT Conch North Sulawesi Cement (CNSC). Sementara, untuk Tahun 2018 hingga Bulan Mei ini sudah sekitar 700an pelamar susulan.

Para pelamar yang bisa dikategorikan pengangguran tersebut masih berharap-harap cemas. Pasalnya, hingga kini sejumlah pelamar belum terpanggil untuk bekerja di perusahaan asal Negeri Tirai Bambu tersebut.

Menurut Kepala Disnakertrans Bolmong Ramlah Mokodongan dari total 2000-an lebih pelamar yang memasukan berkas lamaran ini, untuk kuota dari PT. CONCH tidak ada batasan waktu pemasukan berkas. “Hingga saat ini masih terbuka lebar, untuk memasukkan lamaran pekerjaan,” kata Ramlah, Senin (28/5/18).

Ia menyebut, belum ada tes seleksi dari pihak PT. CONCH. Sampai saat ini masih dalam tahap pemasukan berkas lamaran.

“Pihak perusahaan yang nantinya akan menyeleksi serta menentukan apakah pelamar diterima bekerja atau tidak. Namun, sesuai koordinasi Disnaker dan pihak perusahan, proses seleksi akan dilakukan dalam waktu dekat ini,” ungkapnya.

Adapun keahlian-keahlian yang menjadi prioritas utama yang akan diterima kata Ramlah, Pertambangan, Listrik dan Teknik Mesin.

“Memang pelamar itu dari BMR. Namun, paling diprioritaskan adalah mereka yang berdomisili di Bolmong, dan diperkirakan 75 persen itu adalah tenaga kerja lokal daerah,” tukasnya.

Peliput : Ebby Makalalag

Dua Rumah Warga Mopusi Dilalap Jago Merah

0

TOTABUANEWS, BOLMONG – Dua rumah miliki dari Hut Umbola (55) dan Irmanto Makalalag hangus terbakar di Desa Mopusi Kecamatan Lolayan Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), Selasa (29/5/2018) pukul 12.30 Wita.

Kronologi kejadian diduga akibat korsleting arus pendek aliran listrik yang menurut penuturan warga sering adanya pemadaman listrik oleh Perusahaan Listrik Negara (PLN) tiga hingga empat kali dengan durasi lima sampai sepuluh menit.

Menindal lanjut kejadian kebakaran tersebut. Pemerintah Kabupaten Bolmong, melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), turun ke lokasi dan melakukan assesment.

“Pihak TRC-PB mendapat informasi langsung turun ke lokasi dan melakukan assesment,” ujar Kepala BPBD Haris Dilapanga.

untuk selanjutnya BPBD Bolmong akan memberikan bantuan bahan logistik berupa kebutuhan dasar bagi keluarga.

“Bantuan akan kami salurkan sesuai ketersedian stock logistik yang ada di gudang BPBD Bolmong,” tukasnya.

Peliput: Ebby Makalalag

BERITA TERBARU