10 Obat Alergi Alami yang Gampang Dicari

0
67
ilustrasi

TNews, SEHAT – Sebagian orang mungkin mempunyai alergi terhadap suatu makanan, benda tertentu, bahkan debu dan polusi. Jika saat ini belum bisa ke rumah sakit, cara mengatasi alergi bisa dilakukan dengan obat alergi alami.

Biasanya alergi yang muncul dapat berupa gatal-gatal, bersin-bersin, ruam merah pada kulit, hingga sesak napas. Orang yang mempunyai alergi harus menghindari sesuatu yang menyebabkannya alergi muncul. Sebab, jika tubuh sudah terserang alergi, aktivitas sehari-hari bisa terganggu.

Ada berbagai solusi alami untuk alergi, banyak di antaranya dapat membantu meringankan gejala ringan hingga berat. Dikutip dari berbagai sumber, berikut obat alergi alami yang mudah dicari.

  1. Minyak kayu putih

Obat alergi alami yang pertama adalah minyak kayu putih. Minyak yang satu ini sangat mudah ditemukan dan disebut efektif dalam mengobati alergi pada kulit karena memiliki sifat antimikroba. Caranya, dengan menambahkan minyak kayu putih ke air dan balurkan ke bagian yang alergi. Selain itu, minyak kayu putih juga membantu untuk melegakan pernapasan.

  1. Minyak essensial peppermint

Daun peppermint memiliki sifat dingin dan sangat menyejukkan, sehingga minyak esensial peppermint bisa digunakan untuk meredakan iritasi kemerahan dan gatal-gatal pada kulit akibat alergi.

Caranya, encerkan minyak peppermint lalu oleskan tepat di kulit yang kemerahan dan gatal-gatal. Tunggu beberapa saat sampai efek dinginnya meredakan masalah iritasi kulit. Minyak peppermint juga memiliki anti-inflamasi yang cukup efektif dalam mengurangi gejala asma bronkial dan rinitis alergi.

  1. Konsumsi madu

Sebuah teori populer menyarankan untuk mengonsumsi madu yang diproduksi secara lokal jika terkena alergi. Menurut teori tersebut, orang yang makan madu bisa menurunkan reaksi alergi dari waktu ke waktu. Konsumsi madu secara rutin agar reaksi alergi tidak semakin parah.

  1. Lidah buaya

Lidah buaya merupakan tanaman dengan banyak khasiat yang bisa digunakan untuk mengatasi alergi. Sebab, Lidah buaya memiliki sifat yang bisa mengatasi kulit yang kemerahan dan menghilangkan rasa gatal. Caranya sangat mudah, cukup oleskan gel lidah buaya secara langsung pada kulit yang mengalami alergi.

  1. Es batu

Meskipun terlihat sepele bagi sebagian orang, namun, siapa sangka bahwa es batu merupakan obat alergi alami. Sifat dingin pada es batu dapat membantu mengatasi kulit yang terasa gatal. Caranya dengan mengusapkan es batu secara langsung ke area kulit yang gatal, atau bisa dibalut kain terlebih dulu sebelum diusapkan.

  1. Oatmeal

Oatmeal memiliki berbagai sifat aktif biologis, termasuk komponen antioksidan dan anti-inflamasi. Ini semua dapat membantu meredakan gatal akibat reaksi alergi pada kulit.

Cara penggunaannya cukup mudah, hancurkan oatmeal dan campur dengan air panas dan aduk sampai rata, lalu balurkan ke bagian kulit yang terkena alergi. Tunggu selama 30 menit dan bilas dengan air bersih.

  1. Soda kue

Soda kue dapat mengatasi ketidakseimbangan pH kulit dan berfungsi sebagai anti-inflamasi untuk mengatasi alergi kulit. Caranya dengan mencampurkan soda kue dengan air panas, aduk sampai berbentuk pasta. Lalu, balurkan ke kulit yang mengalami alergi, diamkan selama 10 menit. Lalu bilas dengan air bersih.

  1. Mentimun

Obat alergi alami yang lain adalah mentimun. Kandungan astringent pada mentimun bisa meredakan ruam merah dan gatal pada kulit. Cara menggunakannya, potong tipis mentimun dan oleskan pada kulit yang terkena alergi. Bisa juga, hancurkan mentimun dan campur dengan yogurt lalu balurkan ke kulit. Tunggu selama 10 menit, kemudian bilas dengan air bersih.

  1. Minum lebih banyak cairan

Jika merasa pengap atau mengalami postnasal drip karena alergi, minumlah lebih banyak cairan, seperti air putih, jus, atau teh hangat. Mengonsumsi cairan lebih banyak dapat mengencerkan lendir di saluran hidung dan memberi sedikit kelegaan. Cairan lain seperti sup hangat juga termasuk salah satunya.

  1. Uap air panas

Menghirup uap air panas juga menjadi salah satu obat alergi alami yang mudah dilakukan. Cara sederhana ini dapat meredakan hidung tersumbat dan membantu bernapas lebih mudah. Masak air hingga mendidih, letakkan di dalam baskom. Setelah itu, tutup bagian belakang kepala dengan handuk kecil agar lebih mudah menghirup uap yang keluar dari baskom.

 

Sumber : detik.com

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.