Buka Bersama dengan Kader Hijau Hitam, ini Pesan Wali Kota Marten Taha di Hadapan KAHMI-HMI

0
25
Gambar: Wali Kota Gorontalo, Marten Taha, hadiri buka bersama sekaligus silaturahmi, dan di dampingi Sekertaris Daerah (Sekda), Ismail Madjid, Yang di selenggarakan oleh Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI), bertempat di Aula KAHMI Kota Gorontalo, Rabu (12/4/2023). (Humas Istimewa).

TNews, GORONTALO – Bulan Ramadan yang kini tinggal menghitung beberapa hari lagi akan berakhir, Wali Kota Gorontalo, Marten Taha menyempatkan waktunya untuk menghadiri buka puasa bersama sekaligus mempererat silaturahmi yang dilaksanakan oleh Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI), bertempat di Aula KAHMI, Kota Gorontalo, Rabu (12/04/2023).

Dalam kesempatannya saat memberikan sambutan Marten menuturkan bahwa, agenda kumpul-kumpul tersebut merupakan sebuah tradisi yang kerap kali diselenggarakan oleh KAHMI maupun HMI (Himpunan Mahasiswa Islam) dalam rangka untuk mempererat tali silaturahmi antar sesama Kader Hijau Hitam, tersebut.

“Sudah menjadi agenda rutinitas kita, ketika di Bulan Ramadan seperti ini maupun diberbagai kegiatan semacamnya, kita sangat intens melakukan agenda kumpul-kumpul baik yang dilakukan oleh HMI maupun oleh KAHMI ataupun juga dilakukan oleh HMI tapi difasilitasi oleh KAHMI,” terang Marten.

Lebih lanjut Marten menuturkan bahwa tradisi tersebut untuk menjalin kebersamaan, mempererat silaturahmi, serta untuk mengasah kemampuan intelektual, sekaligus menjadi sarana untuk melahirkan berbagai macam ide yang inovatif dan gagasan yang progresif.

“Jadi latihan dan tempaan di HMI itu bukan hanya sekadar pada kegiatan formal ketika Basic Training, baik yang dilaksanakan di tataran internal Komisariat maupun Cabang dan lain sebagainya, tapi tempaan yang sebenarnya itu justru lahir dari kegiatan-kegiatan seperti ini. Sehingga ketika kita keluar nanti dalam rangka memperjuangkan sesuatu untuk kepentingan orang banyak, kita sudah terlatih dan dilatihnya itu lewat HMI,” ujar Wali Kota dua Periode tersebut.

Tidak hanya itu, di akhir kesempatannya, Marten pun berpesan bahwa, momentum semacam ini, harus tetap dipertahankan dan dijadikan sebagai ajang untuk tukar-menukar informasi, berdiskusi yang bisa menghidupkan cakrawala berpikir dan mempertajam nalar.

“Oleh maka dari itu, penting sekali agenda-agenda semacam ini untuk dipertahankan dan perlunya juga adik-adik untuk menghadiri majelis-majelis seperti ini guna memperkaya wawasan dan khazanah ilmu pengetahuan,” pesan Marten*

Reporter : Gean Bagit

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.