Ditangani Kontraktor Baru, Wali Kota Gorontalo Optimis Pengerjaan Jalan Nani Wartabone Selesai Tepat Waktu

0
79
Gambar : Wali Kota Gorontalo, Marten Taha saat meninjau langsung progres pengerjaan proyek PEN di Jalan Nani Wartabone Ex Jalan Pandjaitan, Rabu, (31/05/2023). (Foto : Humas Istimewa).

TNews, KOTA GORONTALO – Wali Kota Gorontalo, Marten Taha meninjau langsung proyek infrastruktur yang bersumber dari Dana PEN (Pemulihan Ekonomi Nasional) di Jalan Ex Panjaitan. Rabu, (31/05/2023).

Dalam kesempatannya saat diwawancarai oleh awak media, Wali Kota Marten Taha menyampaikan bahwa, dirinya kembali turun ke lapangan untuk meninjau pengerjaan yang belum mencapai progres 100% yang berada di jalan Ex Pandjaitan atau Jalan Nani Wartabone.

“Iya, jadi pengerjaan Nani Wartabone sedikit mengalami keterlambatan karena kami melakukan pemutusan hubungan kontrak dengan pihak kontraktor pertama, setelah proses pemutusan hubungan kontrak dengan kontraktor sebelumya kita Off hampir 3 bulan dari Januari-April sebab secara administratif harus dilakukan pemilihan ulang terhadap kontraktor yang mampu,” ucap Marten Taha.

Lebih lanjut Wali Kota dua Periode tersebut menuturkan bahwa, proses pemilihan kontraktor agak sedikit lama karena dirinya menginginkan pengerjaan di jalan Nani Wartabone itu ditangani oleh Kontraktor yang memang betul-betul bisa merampungkan proyek pengerjaan yang bersumber dari dana PEN tersebut.

“Kenapa lama, sebab harus dilakukan pemilihan ulang terhadap kontraktor yang mampu, Saya sudah persyaratkan kepada KPA, PA, dan PPTK agar memilih kontraktor yang betul-betul mampu, karena sudah tidak dilakukan proses tender lagi, pun kalau dilakukan proses tender maka sampai sekarang tendernya pun tidak selesai,” terang Marten.

“Setelah kami konsultasikan dengan LKPP bahwa bisa dilakukan pemilihan langsung tetapi kriterianya makin lebih ketat, agak lama pemilihannya dan Alhamdulillah pemilihan kontraktor kita lakukan dengan secara selektif,” sambung Marten.

Di akhir wawancaranya Marten menyampaikan bahwa ada 3 (tiga) persyaratan yang diajukan kepada calon kontraktor yakni kemampuan finansial, kemampuan teknikal, dan kemampuan SDM.

“Jadi ketiga unsur tersebut yang Saya ajukan kepada pihak Kontraktor, bukan hanya mendengar pernyataan dari kontraktor namun kami melakukan penelusuran secara mendalam seperti apakah kemampuan finansialnya mumpuni apa tidak, kemudian kemampuan teknisnya misalnya dia punya pengalaman kerja yang sama di tempat lain, kemampuan SDM yang digunakan pun harus berkompeten,” ucap Marten.

“Dan Alhamdulillah sudah berjalan dengan baik, Saya juga sudah berikan target Insya Allah akhir bulan Juli atau tepatnya tanggal 18 juli sudah Finishing,” tutup Marten.*

Reporter : Gean Bagit

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.